Dinkes Siak Gelar Sosialisasi STBM Untuk Penyehatan Lingkungan Di Kecamatan Minas

Siak347 views


SIAK:Riaunet.com~Dinas Kesehatan kabupaten Siak menyelenggarakan pertemuan lintas sektor STBM (Sanitasi Total Berbasis Masyarakat) pada kegiatan penyehatan lingkungan tahun 2019 di kantor Camat Minas kecamatan Minas, Rabu (10/4/2019).

Kegiatan tersebut dihadiri juga oleh Muhamad Syariffudin.SKm, Kasi Kesling dan kesjaor (Kesehatan lingkungan, Kerja Dan Olah Raga), Selaku  Narasumber dari Dinkes Kabupaten Siak, Camat Minas Hendra Adi Nugraha SSTP Msi, Kapus Minas Dr Hidayati Jasri, Beserta Lurah/penghulu Sekecamatan Minas.

“kegiatan ini gelar supaya menyamakan persepsi agar masyarakat dan lintas sektor paham tentang kondisi sanitasi, kemudian mereka mau dan mampu untuk menggerakkan masyarakat agar mau memiliki jamban sehat,” Kata Muhammad Syarifuddin.SKm Kasi Kesling dan kesjaor Dinkes Siak kepada wartawan, usai kegiatan berlangsung.

Lanjut dia, tujuan kegiatan itu digelar agar tercipta prilaku hidup bersih dan sehat khususnya bagi warga Siak, ini suatu gerakan masyarakat hidup sehat, sebab ini merupakan tanggung jawab kita bersama baik itu dari pemda maupun media massa, agar penyakit-penyakit yang berbasis lingkungan seperti diare, Tipus, dan juga setanting yang salah satu penyebabnya adalah sanitasi,” tambahnya.

Tentunya jika masalah ini telah tak ada, kos untuk pembiayaan kesehatan bisa di kurangi dan bisa di alihkan untuk kegiatan lainnya. Misal untuk sekolah maupun infrastruktur daerah, sebab saat ini kan jika untuk mengharapkan pemerintah juga kita tidak mampu, jadi harus ada kerja sama.

Kegiatan ini pun digelar di 14 kecamatan sekabupaten siak, dan kecamatan Minas adalah kecamatan ke-11 yang telah di kunjungi Dinkes Siak,” katanya

“Ini sudah yang ke 11, tinggal kecamatan Bunga raya,  Sabak Auh dan Siak lagi yang belum, untuk itu kita juga memohon bantuan dari media terlebih media online ini juga sangat membantu dalam suksesnya kegiatan yang di selenggarakan oleh seluruh Instansi, termasuk kita di Dinas Kesehatan.” Tambahnya lagi.

Baca Juga:  Antisipasi Banjing Loncat dan Himbuan Hadapi Covid-19, Polsek Kerinci Gelar Patroli

Berikut jumlah Data Keluarga yang masih BABS (Buang Air Besar Sembarangan) di Kelurahan/Kampung Sekecamatan Minas berdasarkan survei yang bersumber dari STBM Siak pada (9/4). Minas Barat 28, Rantau Bertuah 15, Minas Jaya 16, Mandiangin 2, Minas Timur 2.(rdk)

Komentar