Anggota DPR RI Achmad Gelar Syukuran, UAS Dan Lima Ribu Orang Hadir

Rohul366 views

Rohul:Riaunet.com-Anggota DPR RI daerah pemilihan Riau, Drs. H. Achmad M. Si, gelar tabligh akbar dan syukuran, di rumah kediamannya Jl. Syekh Ibrahim Tulang Gajah, Desa Pematang Berangan, Kecamatan Rambah Kabupaten Rokan Hulu, Sabtu (6 /01/2020) malam sekitar pukul 20:00 WIB.

Tabligh Akbar dan syukuran itu dilaksanakan dalam rangka terpilihnya Drs. H. Achmad M. Si sebagai Anggota DPR RI, di Komisi 8 yang membidangi persoalan agama, pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak, bencana alam, pengelolaan zakat, dan penyelenggaraan Haji.

“komisi 8 DPR RI ini komisi dunia akhirat, mengurus agama dan persoalan sosial masyarakat, sangat cocok dengan Rokan Hulu Negeri Seribu Suluk. Mudah-mudahan doa kan saya agar amanah dan diberi umur panjang untuk dapat memperjuangkan dan membangun daerah kita ini”, ujar Drs. H. Achmad M. Si, saat sambutannya.

“Jika pemda Rohul punya program tingkat Nasional yang berkaitan dengan bidang saya di komisi 8, maka akan saya perjuangkan”, tambah Achmad.

Kemudian , dihadapan lebih dari lima ribu orang yang menghadiri tabligh akbar itu, Achmad juga menyampaikan curahan hatinya, “Jatuh kedalam air mata ku pak, sedih saya melihat Islamic Centre Rokan Hulu yang saat ini tidak terurus. Sebanyak Rp 365 milyar uang rakyat Rokan Hulu ditanamkan untuk pembangunan Islamic Centre itu dengan harapan IC menjadi pusat peradaban di Sumatera, sekarang setelah saya sudah tak jadi Bupati Rohul lagi, disia-siakan, sampah dimana-mana, orang berjualan dimana-mana. Padahal islamic itu dibangun sebagai pusat peradaban, dan kemajuan manusia bersumber dari mesjid. Sangat kita sayangkan. Ini bukan fitnah , tapi fakta dilapangan. Inilah jadinya kalau pemimpinnya tidak memperhatikan agama”.

Tak hanya itu, Achmad dengan tegas, mengingatkan agar masyarakat Rokan Hulu pada Pilkada 2020 tidak salah memilih pemimpin.

Baca Juga:  Forma KIP-Kuliah UPP Gelar Mubes

“Insya Allah tahun 2020 ini akan dilaksanakan pilkada Rokan Hulu. Banyak putra terbaik Rohul yang maju, dan bisa membangun Rokan Hulu yang lebih maju, punya komitmen mengurus agama”, ujarnya

Kemudian dalam kesempatan itu, Achmad memperkenalkan para bakal cakon Bupati dan Wakil Bupati Rokan Hulu yang diundangnya pada acara itu, yakni Ir. Hafith Syukri MM, Gustian Riau, T. Amir Husien, Arfizal Anwar, Erizal ST, Hamulian, dan H. Murnis Mansyur.

” Kita minta para balon Bupati-Wakil Bupati ini jika terpilih kommitlah, uruslah agama ini dengan baik. Dan kepada masyarakat mari dukung putra Rokan Hulu terbaik, yang cinta Rokan Hulu, mau mengurus agama, dan sayang pada rakyatnya” ucapnya.

Kemudian, syukuran ini ditutup dengan ceramah agama oleh Ustad Abdul Somad (UAS) kurang lebih selama 1 jam.(Na)

Komentar