Cegah Covid-19, Pemkab Inhu dan Polri serta TNI Lakukan Penyemprotan Disinfektan

Inhu282 views

INHU:Riaunet.com~Virus Corona (Covid-19) telah memakan korban dibeberapa negara didunia, bahkan di Indonesia sendiri pun sudah ada ribuan orang di nyatakan positif Covid-19.

Pemerintah Kabupaten Indragiri Hulu bersama Polri dan TNI, Selasa (31/3/2020) melakukan lakukan upaya untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona, jajaran Pemerintah, Polri, dan TNI, melakukan gerakan penyemprotan disinfektan di wilayah Kota Rengat Inhu secara serentak.

Kegiatan penyemprotan disinfektan tersebut di pimpin langsung oleh Bupati Indragiri Hulu H. Yopi Arianto SE, didampingi Kapolres Inhu AKBP Efrizal S.IK, Dandim Letkol arh Endraroza S.IP di lapangan Ruang Taman Hijau ( RTH ) Kota Rengat, juga hadir wakil Ketua DPRD H. Suwardi Ritonga SE, Ketua Pengadilan Rengat Darma Indo Damanik SH MH, Kejaksaan Negeri Rengat, para Ormas dan Pers.

Bupati Indragiri Hulu (Inhu) Yopi Arianto mengatakan bahwa pencegahan harus dilakukan untuk melawan virus Corona wilayah Kabupaten Indragiri Hulu yang merupakan tanggung jawab pemerintah dan semua pihak.

“Kasus corona jangan dianggap remeh, dan perlu secara bersama untuk melawan virus tersebut. Maka diperlukan anggaran untuk penangan yang di bebankan pada APBD guna memperhitungkan keamanan ekonomi, sehingga dilakukan sebagai garda kedepan,” katanya.

Primer dalam upaya penanganan pencegahan Covid-19, sesuai ketentuan yang berlaku. Sinergitas semua stokholder untuk saling kordinasi terhadap penanganan secara bersama.

Dimana catatan Orang Dalam Pengawasan (ODP) saat ini di Inhu berjumlah 85, dan belum ada pasti positif. Meski demikian, secara khusus memberikan apresiasi pada semua pihak, baik Polres dan Dandim Indragiri Hulu,” kata Bupati Yopi.

Sementara itu, Kapolres Indragiri Hulu AKBP Efrizal S.IK juga menghimbau kepada masyarakat agar saling bekerjasama, dan tidak berkumpul serta menjaga jarak guna mencegah penyebaran COVID-19.

Baca Juga:  Polres Inhu Terus Lakukan Patroli Pada Titik Rawan Laka Saat Ops Lilin LK 2021

“Jangan anggap remeh, wabah covid 19  seperti di negara Ingris, Amerika yang memiliki tehnologi, namun belum mampu mengobati istemed yang menganggap hal yang biasa,” tandasnya.

Perlu diketahui, di Riau sendiri telah ditemukan 2 positif Corona, dan lebih baik mencegah dari pada mengobati, kita semua berharap wilayah Inhu tidak terjadi penyerangan virus yang berbahaya ini.

“Demi melindungi keselamatan masyarakat dari wabah berbahaya ini maka kegiatan penyemprotan disinfektan serentak di lakukan bahkan se Indonesia untuk memberikan yang terbaik dalam melindungi dan melayani masyarakat,” ujar Kapolres.

Ditempat yang sama, Dandim Inhu, Letkol ARH. Endraroza S.IP mengatakan, ini merupakan momen yang perlu dilakukan untuk pencegahan, dan hal ini secara serentak dilakukan, kedepan kita semua agar lebih bersinergi, dan dapat diantisipasi secara bersama.

“Kita masih tahap awal kita hadapi wabah ini, belum di ujungnya, Mengapa tidak, di Negara yang maju saja bisa kesulitan menghadapinya, maka kita masyarakat di Kabupaten Indragiri Hulu agar hindari berkumpul, guna mengantisipasi tidak terjadi penularan wabah Corona yang sudah mendunia ini,” kata Dandim.

Antisipasi seperti ini perlu untuk menjamin kesehatan di daerah kita sendiri, dan jangan kendor untuk mengabdi pada masyarakat,” tambahnya.

Ditempat terpisah Paur Humas Polres Indragiri Hulu Aipda Misran mengatakan bahwa untuk memutus rantai penyebaran covid19, Polres Inhu menggelar penyemprotan disinfektan skala besar, baik di sekitar kota rengat, maupun diwilayah kecamatan yang ada di kabuoaten Inhu.

“Melakukan penyemprotan ini berdasarkan Surat Telegram Kapolri, agar serentak melaksanakan penyemprotan disinfektan diseluruh wilayah Indonesia,” imbuhnya.

Sebelum penyemprotan, terlebih dahulu dilaksanakan apel persiapan pelaksanaan. Dalam kegiatan dibagi menjadi 5 kelompok, 4  kelompok  dengan menggunakan mobil water canon, mobil damkar, mobil double cabin, mobil bnpb, mobil swasta.

Baca Juga:  LSM KPK Inhu Akan Lakukan Monitoring Terhadap Perusahan Di Inhu

Adapun kelompok satu mobil AWC (water canon) dengan operator Bripka Adha Pria Setiawan, bamudi AWC Brigadir Robin Siregar dibawah koordinator Kasat Sabhara Polres Inhu AKP Hendri, S.Sos, MH dengan rute  jl Nara singa – Jln. Danau raja – Jln. Sultan – Jln. H. Agus salim – Jln. Hasanuddin – Jln. Budhis.

Sedangkan Kelompok dua menggunakan mobil double cabin dengan rute Jln. Soeprapto – Jln. DI.Panjaitan- Jln.Jendral A. yani. Kelompok tiga menggunakan mobil damkar dengan rute Jln. Bupati tulus – Jln. Mayor fadilah – Jln. Hang lengkir. Kelompok empat menggunakan mobil bnpb dan swasta dengan rute Jln. RTH – cokroaminoto- kahar maskur – Jln. Budis – jl. teuku umar – Jl. Soeprapto – Jln. Hasanudin.

Selanjutnya kelompok lima dilakukan secara manual dengan menggunakan solo sprayer  sebanyak 72 unit, rincian 30 unit dari polres, 25 unit TNI, 17 unit satpol pp, dengan sasaran penyemprotan di sekolah – sekolah, tempat ibadah dan rumah warga.

Sedangkan untuk wilayah kecamatan, kegiatan ini dilakukan bersama upika, toga, tomas, todat, dan masyarakat setempat yang dipimpin langsung oleh para kapolsek jajaran.

Setelah melaksanakan penyemprotan, forkopimda langsung meluncur ke RSUD Indrasari melakukan pengecekan kesiapan rumah sakit dalam menghadapi pandemic covid19 di kab. Inhu baik berupa APD maupun kesiapan tenaga medis. (ZN)

Komentar