Dapat Nomor Urut 4 di KPU, Engah Eet-Samda Bersyukur Sesuai 4 Pilar Dalam Pemerintahan

Bengkalis215 views

BENGKALIS:Riaunet.com~Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Bengkalis H Indra Gunawan,Ph.D-Ir H Samsu Dalimunthe dengan tagline ESA berselogan Mantab dapat meraih nomor urut 4 (empat) di pilkada Bengkalis di rapat pleno terbuka pencabutan nomor urut  di kantor KPU Kabupaten Bengkalis, Kamis(25/9/2020).

Menurutnya dirinya angka 4 sejak beberapa tahun terakhir sejak tahun 2018 merupakan nomor urut nasional Partai Golkar dimana dirinya menjadi sekretaris sekarang.

“Angka 4 sudah sangat dekat dengan kami pribadi sejak tahun 2018 lalu, hal ini dikarenakan merupakan nomor urut partai golkar secara nasional. InsyAllah bisa membawa keberkahan dan keberuntungan untuk Pasangan kami atas seizin yang maha kuasa,” kata calon Bupati Engah Eet kepada riaunet.com.

Lanjut Eet, angka 4 bisa, Sedangkan bagi pemerintahan dan negara, empat pilar yang dapat membangun negara adalah eksekutif, legislatif, yudikatif, dan jurnalisme. Dikenal dengan istilah Four Estate.

Kemudian, Ada yang menarik, saat menuju kantor KPU dan pulang dari kantor KPU ,sosok H Indra Gunawan engah Eet berpasangan dengan Ir H Samsu Dalemunte (ESA) mengunakan Becak Motor (Bentor)  yang dibawa seorang kakek.

“Sangat luar biasa sosok Engah Eet, orangnya santai juga ramah, orang pada naik mobil, dia,engah hanya menggunakan becak motor,”ujar Hendra salah seorang warga Bengkalis.

Selain itu, sosok seorang Engah Eet juga terlihat bersahaja, juga menjadi tontonan warga masyarakat yang melintas di Jalan. Saat itu Engah Eet-Samda melambaikan tangan empat jari dengan mengatakan bahwa pada Pilkada Bengkalis ini dia mendapat nomor urut 4 seiring nomor urut partai

“Calon Bupati yang sangat mantab dan luar biasa, juga sosok calon pemimpin yang ideal sesuai dengan tagline dan selogannya, Esa mantab. Engah wajib menang,” teriak salah seorang pedangan di kota Bengkalis.

Baca Juga:  38 OKP dan 7 PK Dukung Penuh Musda ke XIII DPD KNPI Kabupaten Bengkalis

Kemudian Engah Eet – Samda beserta rombongan menuju Masjid Istiqomah Bengkalis untuk  melaksanakan sholat Dzuhur.

Diketahui sebelumnya, KPU Bengkalis melalui surat nomor : 206/PL.02.3-Pu/1403/KPU-Kab/IX/2020 tanggal 23 September 2020 mengumumkan penetapan pasangan calon peserta pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bengkalis serentak lanjutan tahun 2020.

Berdasarkan hasil rapat pleno KPU Kabupaten Bengkalis dan berita acara nomor : 49/PL/02.3-BA/1403/Kab/IX/2020 tanggal 23 September 2020, serta surat keputusan KPU Bengkalis nomor : 195/PL.02.3-kpt/1403/Kab/IX/2020,  menetapkan calon Bupati dan wakil Bupati Bengkalis

Pasangan KDI (Kaderismanto- Iyeth Bustami) mendapat nomor urut 1. Sementara no 2 pasangan AMAN ( Abi Bahrun-Herman), nomor 3 pasangan KBS (Kasmarni-Bagus Santoso) sedangkan ESA (H Indra Gunawan Ph.D – Ir H Samsu Dalimunthe) mendapat nomor urut 4.

Rapat pleno dipimpin Ketua KPU Bengkalis Fadhilah didampingi empat komisioner lainnya Safroni, Anggi Rajamdan, Feri Herlinda dan Helmiati Safira.

Acara dilanjut dengan menandatangani Deklarasi Pilkada Damai tahun 2020 di masa Pandemi covid 19. Dan meneken fakta intergritas sesuai dengan nomor urut masing masing Paslon. Dan dikuti oleh Dandim 0303, Kapolres Bengkalis, Kejati Bengkalis, ketua KPU, ketua Bawaslu dan PLH Bupati Kab Bengkalis./Sahrany.(Cok)

Komentar