Rahmad Ilahi Tutup Turnamen Domino Cup l HIPMI Riau

Pekanbaru345 views

Pekanbaru:Riaunet.com-Pertandingan Domino yang bertajuk HIPMI Riau Cup I diselenggarakan oleh BPD Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Riau bersama Pengprov. Persatuan Olahraga Domino Indonesia (PORDI) Riau memperebutkan Piala Ketua Umum HIPMI Riau Rahmad Ilahi dan sejumlah hadiah menarik, serta menjadi ajang penjaringan bibit-bibit atlet Domino di Riau.

Sebanyak 120 pasangan beradu kepiawaian dalam pertandingan domino pada Minggu sampai dengan Senin (28-29/11/2021) di Mabest Kopi, Jl Rambutan Pekanbaru.

Puncak pertandingan diselenggarakan pada Senin malam. Ketua Pengprov Pordi Riau, Zulmansyah Sekedang dalam sambutannya mengungkapkan, event turnamen Domino kali ini merupakan ajang resmi kedua yang digelar Pordi Riau.

“Untuk turnamen kedua ini Pordi menggandeng HIPMI Riau sebagai sponsor tunggal. Ada Piala tetap yang akan diperebutkan selain hadiah berupa televisi, mesin cuci, dispenser, dan rice cooker. Ini artinya tahun depan HIPMI akan kembali menggelar turnamen serupa.” terangnya.

Ketua Umum BPD HIPMI Riau, Rahmad Ilahi mengaku sangat tertarik dengan pertandingan olahraga Domino yang dilaksanakan PORDI Riau. Dan berharap, kerjasama HIPMI Riau bersama PORDI Riau untuk menyelenggarakan turnamen-turnamen berikutnya bisa terus berlanjut dengan hadiah-hadiah yang lebih menarik lagi.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada PORDI Riau yang telah bekerjasama menyukseskan Domino Open Turnamen ini. Semoga kerjasama ini bisa terus berlanjut. Artinya, jangan berhenti sampai disini. Dan kedepan, HIPMI Riau siap berkolaborasi dengan PORDI Riau.” Ucapnya.

Pada pembukaan turnamen dilangsungkan pertandingan Eksebisi antara pasangan Zulmansyah Sekedang (Ketua PORDI Riau)-Dastrayani Bibra (Wakil Ketua KONI Riau) melawan pasangan Bupati Pelalawan Zukri-Ketum HIPMI Riau Rahmad Ilahi.

Dalam laga final bertemu Alzamret & Riduan Vs Aswandi & Basril mencari juara 1 dan 2, Final juara 3 dan 4 Ilham & Dani vs Ramli & Makhudum.

Baca Juga:  Pers Menguatkan Ekonomi Kerakyatan Berbasis Digital

Dalam laga akhir juara satu dimenangkan oleh Alzamret & Riduan, juara ke dua Aswandi & Basril, juara tiga Ilham & Dani dan empat Ramli & Makhdum.

Hadiah diberikan 1 Tim pemenang 2 unit hadiah. Juara 1 dua unit TV Sharp 32in dan Piala Ketua Umum BPD HIPMI Riau, juara 2 dua unit mesin cuci, juara 3 dua unit dispenser galon bawah, Juara 4 dua unit rice cocker philips.(Rls)

Komentar