HUT RI ke-78, Pemuda Hang Tuah Bengkalis Sukses Gelar Berbagai Perlombaan

Bengkalis422 views

BENGKALIS:Riaunet.com~Euforia menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Republik Indonesia (RI), begitu terasa di Kecamatan Bengkalis, tempatnya di Kelurahan Bengkalis yang sukses melaksanakan berbagai macam perlombaan dari anak anak, remaja dewasa, Bapak Bapak hingga emak emak dengan tema” Djoeang Hang Tuah Satu.

Pantauan dilapangan terlihat antusias warga masyarakat Kelurahan Bengkalis, Hangtuah dan Sekitarnya sangat luar biasa memadati lokasi acara pesta rakyat yang telah di sediakan panitia Hang Tuah

Ketua Panitia pemuda Hang Tuah Perayaan HUT RI, Faisyal Bachri mengatakan, waktu kegiatan yang diperlombakan berjalan dari siang untuk olahraga hingga malam untuk permainan Batu Domino.

“Kegiatan dalam rangka memperingati HUT RI ke 78 ini akan berlangsung selama 3 hari, dari tanggal 26 sampai 28 Agustus 2023. Diikuti anak anak dan remaja pelajar berbagai jenjang satuan pendidikan, orang dewasa termasuk para ibu ibu rumah tangga,” kata Faisyal Bachri yang kerap di sapa Dedek kepada wartawan, Selasa (29/8/2023).

Dedek berharap, melalui peringatan HUT kemerdekaan ini, masyarakat bisa memaknainya dengan semangat kebersamaan dan mempererat kekeluargaan dan menjaga tali silaturahmi .Itu akan menjadi modal mewujudkan jiwa nasionalisme semangat patriot bangkit dan berdaya saing.

Ia juga mengucapkan terimakasih yang tak terhingga buat kawan-kawan panitia Hang Tuah yang sudah bekerja keras siang dan malam.

“Terimakasih kepada seluruh kawan panitia yang terlibat membantu terlaksananya kegiatan ini siang dan malam, karena tanpa kawan kawan panitia acara ini tak akan bisaa terlaksana,”ucapnya.

Dan terimaksih juga kepada pemerintah kecamatan, Kelurahan, Bhabinkamtibmas dan Babinsa atas dukungan dan suportnya.

“Tak lupa juga terimaksih kepada Bapak/ibu RT 001,002,003 RW 003, Alim Ulama, cerdik pandai tokoh masyarakat dan tokoh adat yang telah memberikan sumbangsih tenaga dan pikirannya hingga acara ini sukses terlaksana dengan baik dan lancar,” Ucap Dedek lagi.

Baca Juga:  Plh Bupati Pimpin PAM Pre Award Meeting di PUPR Bengkalis

Adapun jenis permainan lomba anak anak, remaja, Bapak Bapak dan ibu ibu yakni Lompat Goni helm, Estafet Karton, cangkok atas Kepala, makan kerupuk, main bola pakai corong, paku dalam botol, pindah bendera, estafet sumpit,angkat gelas pakai balon dan joget berhadiah.

Sedangkan untuk bapak bapak dan ibu ibu diantaranya, batu domino, panjat pinang, bola kaki dangdut, makan biskuit, cangkok atas Kepala, tarik tambang, bola kaki dangdut. Dan estafet Balon, cangkok atas kepala dan buat buat ketupat.

(Andi)

Komentar