Sushi Ichiban diresmikan di City Mall Kota Dumai, Ciptakan Kebahagian Lewat Hidangan

Dumai604 views

DUMAI:Riaunet.com~Restoran makanan ala Jepang, ‘Ichiban Sushi’ berbagai macam menu yang telah mengantongi sertifikat halal grade A, kini telah hadir di City Mall Kota Dumai Riau.

Grand Opening tersebut di resmikan oleh manager Ichiban Sushi Fiki Karina dengan ditandai pemotongan pita bersama pihak management Ichiban, di lantai l City Mall,   Jumat(16/8/2024).

Pantauan awak media di lapangan,  peresmian Grand Opening Ichiban Sushi yang di lantai l City Mall Dumai berjalan baik dan lancar terlihat pengunjung menyerbu gerai Ichiban Sushi yang baru pertama kali di buka ini.

Brand Manager Ichiban Sushi, Fiki Karina, mengatakan jaringan atau  restoran sushi lokal yang berdiri pada tahun 1995 dan sekarang telah memiliki lebih dari 107 gerai termasuk di Kota Dumai.

Ini juga salah satu memenuhi keinginan masyarakat akan tempat menjadi pilihan saat hangout yang berbeda dan menikmati berbagai ragam menu untuk melengkapi setiap momen dan merasakan pengalaman yang berbeda.

Dan juga, lanjut Karina, menu Ichiban Sushi khas jepang ini telah dipadukan dengan cita rasa masakan Indonesia yang kenikmatannya membuat kebahagiaan di setiap gigitannya (Happiness In Every Bite),”terang Karina sembari melempar senyuman kepada para pengunjung.

Untuk gerai di City Mall Dumai, semua makanan ala Jepang khususnya pada Ichiban Sushi tersedia disini. Semua makanan yang di saji dijamin dengan kehalalannya.

Selain itu, dikatakannya, Ichiban Sushi di City Mall Dumai ini juga melayani pelayanan express. Juga memperkenalkan berbagai menu, seperti Ebi Furai Ramen, Curry Toru Paitan Ramen, Syukara Ramen, Kaisen Roll, Gyu Katsu Curry Don, serta makanan lainnya.

“Kita juga melayani pelayanan express dengan harga yang terjangkau. Intinya kita buat sesimpel mungkin agar para pengunjung merasa senang dan bahagia,”ucap manager Karina.

Baca Juga:  Raih Peringkat Kedua, 2025 Bengkalis Bakal Jadi Tuan Rumah MTQ Riau 

Itu bukan tanpa alasan, karena menu khas jepang Ichiban Sushi ini telah dipadukan citra rasanya dengan masakan khas cita rasa Indonesia sesuai selera masyarakat.

“Kami berharap kehadiran Ichiban Sushi di City Mall ini menghadirkan kebahagian lewat hidangan yang lezat dan terjangkau dengan pelayanan penuh kehangatan serta dapat menjadi tambahan destinasi wisata kuliner khususnya di Kota Dumai,” pungkasnya.

Kemudian acara dilanjutkan dengan foto bersama seluruh karyawan dan para pengunjung yang hadir.    (Andi)

Komentar