Peringati Nuzul Qur’an 1446 H, Pemkab Rohul Gelar Acara Meriah Dan Penuh Kebersamaan

Rohul32 views

Rohul:Riaunet.com– Pemerintahan Kabupaten (Pemkab) Rokan Hulu (Rohul) laksanakan Tablig Akbar bersama Ustad Anugerah Cahyadi atau yang akrab disapa Ucay Batubara, kegiatan ini dalam rangka peringatan malam Nuzul Qur’an 1446 Hijriah / 2025 M, Masjid Agung Islamic Centre, Selasa (18/03/2025).

Dalam kegiatan hadir Bupati Rohul Anton, S.T, M.M, Wakil Bupati Rohul H. Syafaruddin Poti, S.H, M.M, Sekda M. Zaki, S.STP, M.Si, Unsur Forkopimda,Kepala OPD, Asisten, Staf Ahli dan Kaban selingkungan Pemkab Rohul, serta Camat dan Kades, Tokoh Agama dan Adat di Rohul.

Diawali dengan buka puasa bersama, sholat magrib, isya dan tarawih berjamaah kemudian dilanjutkan dengan penyerahan bantuan untuk Mubaligh sebesar Rp.150.000.000 (Seratus Lima Puluh Juta), Guru Mengaji Rp.262.500.000 (Dua Ratus Enam Puluh Dua Lima Ratus) dan bantuan BRK ke Baznas sebesar Rp.10.000.000 (Sepuluh Juta).

Sebagai penceramah peringatan malam Nuzulul Qur’an 1446 H di Rohul Al Ustad Ucay Batubara yang sedang viral di media sosial karena gaya menyampaikan yang jenaka dan mudah dipahami.

Bupati Rohul Anton, S.T, M.M dalam sambutannya menyampaikan malam Nuzulul Qur’an merupakan peristiwa agung, dimana diturunkan nya Al-Qur’an sebagai pedoman hidup bagi umat manusia.

“Al-Qur’an bukan hanya sekadar bacaan, tetapi juga petunjuk yang memberikan cahaya dalam setiap aspek kehidupan kita.” ucap Anton.


Bupati Rohul juga menyampaikan di bulan yang penuh berkah ini untuk tingkatkan keimanan dan ketakwaan dan jadikan momen ini sebagai pengingat untuk terus memperbaiki diri, mempererat ukhuwah Islamiyah, serta membangun kebersamaan dalam kebaikan.

Pada akhir kata, Bupati Rohul Anton, S.T, M.M mengajak seluruh masyarakat Rohul untuk senantiasa menjaga persatuan dan kesatuan, serta berkontribusi dalam membangun daerah sesuai dengan jargon Anton-Poti *”Bersama Membangun Negeri”* (FR/MC Diskominfo Rohul).

Baca Juga:  Peduli Kepada Masyarakat, Bupati Rohul Sambangi dan Salurkan Bantuan Kepada Korban Kebakaran di Rambah Hilir.

Komentar