Ketua KONI Buka secara Resmi Kejurkab Pencak Silat IPSI Inhil.

Inhil, Olahraga337 views

Inhil:Riaunet.com-Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) menggelar Kejuaraan kabupaten (kejurkab) Pencak Silat, Jumat (16/11/2018) Tembilahan.

Kejurkab yang dibuka secara resmi oleh Ketua KONI Inhil, Drs. H. Syamsurizal Awi, MP ini dilaksanakan selama dua hari dan diikuti sebanyak 128 Atlet.

Adapun 128 peserta adalah perwakilan dari 24 perguruan pencak silat dari utusan 20 kecamatan di Inhil.

“Ada 6 kelas kategori putra dan 4 kelas putri yang dipertandingkan. Dari 25 perguruan pencak silat yang ada di Inhil, hanya satu perguruan yang tidak ikut serta, “ujar Ketua IPSI Inhil, Burhan.

Burhan mengaku, merasa puas dengan tingkat partisipasi peserta kali ini, kejuaraan yang sama belum pernah diikuti peserta seramai ini.

“Kita sangat gembira karena tidak pernah dilaksanakan kejuaraan pesertanya seramai ini,” ungkapnya.

Burhan berharap, melalui Kejurkab ini dapat memantau atlet pencak silat yang akan dipersiapkan pada Pekan Olahraga Propinsi (Porprov) tahun 2021 mendatang.

“Kalau Porprov di Kampar yang lalu kita meraih 7 medali. Insya Allah, melalui Kejurkab ini kita targetkan bisa meraih lebih dari 7 medali pada Porprov mendatang,” tutupnya.[Ongko].

Baca Juga:  Sabet Pemain Terbaik, Team Futsal UPP Memborong 2 Penghargaan Sekaligus

Komentar