Inhil:Riaunet.com-Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Tembilahan menggelar pelantikan kepengurusan periode 2018-2019, Rabu.(12/12/2018). Di Gedung Dharma Wanita Tembilahan.
Pelantikan dihadiri langsung oleh Pengurus Besar Himpunan Mahasiswa Islam (PB-HMI) yang diwakili Kabid PA PB HMI, Kakanda Helmy Yunan dan melantik kepengurusan HMI Cabang Tembilahan Periode 2018-2019 dibawah kepemimpinan Jhoni Eka Putra sebagai Ketua dan Ahmad Fauzi sebagai Sekretaris, serta kepengurusan lainnya,
Ketua HMI Cabang Tembilahan Jhoni Eka Putra pada sambutannya usai dilantik mengatakan selama periode kepemimpinannya mendatang akan selalu menjaga independensi HMI serta berjuang untuk kemajuan Inhil melalui ide dan gagasan yang nyata.
“Sebagai organisasi mahasiswa, kita HMI harus mampu memberikan ide dan gagasan yang nyata dalam pembangunan menuju Inhil lebih baik dan mampu memberikan solusi untuk persoalan yang dialami masyarakat khusus Inhil,” ujar Jhoni yang merupakan Lulusan LK2 Cabang Lombok Tengah itu.
Sementara itu, Kabid PA PB HMI Helmy Yunan pada sambutannya berharap dengan dilantiknya kepengurusan HMI Cabang Tembilahan periode 2018-2019 mampu memberikan gerakan yang jelas untuk kemajuan HMI dimasa mendatang.
“HMI Cabang Tembilahan harus menjadi salah satu Mentor penggerak kemajuan HMI secara Nasional dalam kepengurusan kali ini,”harap Kanda Helmy Yunan.
Tampak hadir Asisten III Setda Inhil RM. Sudinoto, Kapolres Inhil, Komisioner KPU Inhil, Wakil Rektor I UNISI, Prodi STAI Auliaurasyiddin Tembilahan, KAHMI Inhil, Kader HMI se -lingkungan HMI Cabang Tembilahan, Organisasi Kemasyarakatan Pemuda (OKP) serta tamu undangan lainnya.[ongko].
Komentar