Siak Kecil:Riaunet.com~Pemerintah Desa Sepotong mengadakan kegiatan Gotong Royong (Goro) Jum’at Berkah bersama warga membersihkan sampah dan melancarkan saluran air, di parit Kualo dalam upaya mengantisipasi bencana banjir khususnya di desa Sepotong Kecamatan Siak Kecil, Kabupaten Bengkalis,Riau, Jum’at (18/11/2022)
Terlihat antusias warga bersama pemerintah desa Sepotong berjibaku membersihkan sampah semak belukar untuk melancarkan pengaliran air.
Isman S,Ag, Kepala desa (Kades) Sepotong mengatakan, pemerintah desa (Pemdes) mengadakan kegiatan gotong royong dengan warga untuk menjaga kebersihan lingkungan dan meminimalisir terjadinya banjir, terlebih saat ini sudah masuk musim hujan dan pasang yang tinggi.
“Kami dari pemerintah desa Sepotong mengajak warga untuk bergotong royong di sekitaran aliran irigasi (parit), lingkungan, untuk mengurangi resiko banjir,” kata Kades Isman
Masih kata Kades, Dusun Sri Bangun salah satu dusun di desa Sepotong yang bisa menjadi titik rentan penyebab terkena banjir, dikarenakan saluran irigasi yang ada di dusun tersebut tidak sesuai dengan air yang mengalir ketika musim hujan.
“Yang parit Kualo di dusun Sri Bangun adalah salah satu saluran irigasinya kecil, dan akan meluap airnya ketika musim hujan, karena parit ini Kuala nya yang menampung semua saluran menuju anak sungai Siak Kecil,” Ujar kades.
Selain itu, penyebab banjir di desa tersebut banyaknya parit yang tersumbat baik itu rumput semak belukar maupun sampah dan aliran irigasi yang tidak sesuai dengan air yang mengalir ketika musim hujan.
“Untuk itu, kita minta kepada masyarakat desa Sepotong agar dapat bersama membersihkan saluran parit yang berada di dusun atau di RT RW masing masing agar tidak terjadi penyumbatan hingga air meluap, maka itu perlunya di bersihkan agar air dapat mengalir dengan lancar dalam mengindari banjir,”harapnya.
Semoga apa yang kita lakukan pada hari ini menjadi barokah di pagi Jum’at ini. Dan terhindar dari segala bencana banjir di desa kita.
Kades Isman juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak juga unsur elemen masyarakat desa Sepotong yang sudah bersama ikut berpartisipasi bergotong royong membersihkan lingkungan terutama saluran air irigasi/parit. (Andi)
Komentar