APHI Adakan Acara Buka Bersama Di Pekanbaru

Pekanbaru427 views

Pekanbaru: Riaunet.com- acara buka bersama yang diadakan oleh APHI di hotel pangeran berjalan lancar dan penuh kebahagiaan,acara tersebut dihadiri oleh anak pantiAsuhan Amanah YKWI yang beralamat di Jln. Sakuntala/Banda Aceh Gg. Nangka Ujung Pekanbaru.

Acara yang mengambil tema ‘Dengan Semangat Ramadhan 1440 H Kita Pererat Silaturahmi serta Kebersamaan untuk Meningkatkan Iman dan Taqwa’ dihadiri oleh sekitar 56 anggota APHI Komda Riau dan beberapa insan Pers di Kota Pekanbaru.

Ketua Komda APHI Komda Riau Muller Tampubolon, SE, MM didampingi Ketua Bidang Humas dan Kerjasama APHI Komda Riau, BS Sujarwo mengatakan bahwa kegiatan ini sudah menjadi agenda tahunan yang dilaksanakan APHI Komda Riau. Selain silaturami pengurus dan 57 anggota APHI kegiatan ini juga bermaksud untuk berbagi rejeki dengan anak yatim.

“Kegiatan ini juga sebagai bentuk wujud rasa syukur kita terhadap apa yang sudah diberikan kepada kita semua. Jika seluruh organisasi melakukan ini semua, maka anak yatim akan hidup lebih sejahtera,” terangnya.

Terkait kondisi terkini kehutanan di Riau, Muller mengatakan bahwa 3 tahun ini tidak ada kebakaran hutan. Hal itu sedikit banyaknya karena diberlakukannya peraturan mengenai gambut yang bertujuan untuk menjaga kawasan gambut Riau.

“Setidaknya dengan diberlakukannya PP Gambut membuat tingkat kesadaran maayarakat dan perusahaan pengelolaan hutan meningkat. Kesadaran bahwa kebakaran hutan sangat merugikan kita semua,” katanya.

Muller juga mengapresiasi pihak Manggala Agni, Kepolisian dan TNI yang membantu penanganan karlahut. Bahkan infonya mereka saat ini masih di lapangan untuk menjaga agar tidak ada karlahut.

Setelah peraturan mengenai gambut diberlakukan, menurut Muller pemerintah sudah bagus berkoordinasi dengan perusahaan dan perusahaan juga sangat akomodatif.

(Mila).

Baca Juga:  Bupati Alfedri ingin Jalin Kerjasama Dengan ASITA Riau Terkait Wisata di Siak

Komentar