ATM Beras ke-9 di Launching, Alfedri: Ini Sengaja di Tempatkan DiMasjid

Siak391 views

SIAK:Riaunet.com~Dalam upaya meningkatkan pelayanan kepada para mustahik zakat, dengan jurus lima program pokok, diantaranya Siak Makmur, Siak Cerdas, Siak Sehat, Siak Peduli dan Siak Taqwa. Pemerintah Kabupaten Siak melalui Baznas Kabupaten Siak, kembali melaunching ATM Beras untuk yang ke-9 kalinya.

“8 ATM yang telah di launching, alhamdulilah sudah melayani 400 keluarga, dan ini jelas mempermudah untuk membagikan beras kepada mustahik dan kaum duafa setiap harinya,” sebut Ketua Baznas Kabupaten Siak Abdul Rasyid Suharto.

ATM Beras ini hanya bisa dipergunakan setiap selesai sholat subuh, untuk mustahik yang ingin mengambil beras, dibatas setiap keluarga hanya 1-2 liter tergantung kebutuhan keluarganya.

“Setiap ATM Beras ini sengaja kami tempatkan dimesjid, supaya ada kegiatan sosial di mesjid, selain untuk tempat beribadah, seperti membayar dan memberikan zakat, serta memberikan beras kepada yang mustahik dan kaum duafa,” kata Rasyid.

Bupati Siak Alfedri mengucapkan rasa syukur karena sampai saat ini sudah 9 ATM Beras yang telah beroperasi.

“Alhamdulillah sudah 9 ATM besar yang di operasikan di Kabupaten Siak, ini merupakan keberkahan bagi kita semua di bidang teknologi,” ucap Alfedri saat memberikan sambutan pada launching ATM Beras ke-9, di Mesjid Assa’adah, Kampung Buatan II, Kecamatan Koto Gasib, Jum’at (14/6/2019).

Alfedri juga menjelaskan bahwa Program ATM Beras dari Baznas Siak ini juga berkaitan dengan program Pemerintah Daerah, yakni shalat subuh berjamaah dimesjid.

“Oleh karena itu, ATM Beras hanya beroperasi ketika selesai shalat subuh. Sehingga akan menarik masyarakat untuk shalat subuh berjamaah dimesjid,” katanya.

Kemudian, Lanjut dia, untuk mengajak masyarakat shalat berjamaah dimesjid, Pemkab Siak juga melaksanakan Program Kampung Keluarga Sakinah, dan adanya Organisasi Pejuang Subuh yang di gerakan oleh pemuda di Kecamatan Siak, Mempura dan Koto Gasib.

Baca Juga:  Ingin Besarkan PAD, Bupati Siak Alfedri Lakukan Kunjungan Kerja ke Bandung

“Semoga dengan adanya program tersebut, kesadaran masyarakat untuk shalat berjamaah dimesjid terus meningkat, sehingga setiap harinya mesjid akan penuh dengan jamaah,” ujarnya.  (rdk)

Komentar