Baznas Rohul Gelar Khitanan Massal Secara Gratis Untuk Keluarga Kurang Mampu

Rohul214 views

Rokan Hulu:Riaunet.com~Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Rokan Hulu menggelar khitanan massal gratis di kecamatan Bangun Purba, Selasa (24/11/2020).

Hadir mengikuti acara khitanan massal tersebut, Sekcam, KUA, Kapuskesmas Bangun Purba dan Dan Pospol Sektor Rambah untuk Bangun Purba.

Khitanan massal di kecamatan Bangun Purba tersebut antusias masyarakat sangat tinggi, khitanan massal ini di ikuti oleh 20 anak dari keluarga kurang mampu.

Ketua Baznas Rokan Hulu Armen ZA mengatakan, khitanan massal di Kecamatan Bangunan Purba dilakukan secara gratis tanpa di pungut biaya sedikitpun”.

“Selain gratis, juga tiap-tiap anak mangikuti khitan diberi uang transport sebesar 200 ribu dan 1 helai kain sarung,” kata Armen.

Ia berharap adanya khitanan gratis tersebut bisa membantu untuk masyarakat kurang mampu, apalagi khitanan merupakan sebuah kewajiban bagi seorang muslim.  (Nst)

Baca Juga:  Safari Ramadhan, Karang Taruna Kecamatan Bonai Darussalam Bagikan 120 Al-Qur'an Untuk 6 Mesjid

Komentar