PEDAMARAN:Riaunet.com~Badan Usaha Milik Kepenghuluan (BUMKep) Damar Jaya Kepenghuluan Pedamaran kembangkan usaha peternakan ikan air tawar dengan memanfaatkan kolam tanah dan kolam terpal serta saluran stekingn kebun sawit masyarakat.
“Melihat Potensi Alam Kepenghuluan Pedamaran dimana sebagian wilayahnya dikelilingan dengan kolam serta saluran air, baik saluran primer maupun parit stekingan kebun sawit masyarakat sangat bisa dimanfaatkan sebagai tempat Budidaya ikan air tawar,” kata Direktur BUMKep Damar Jaya Kepenghuluan Pedamaran, Rahmadsyah, Minggu ( 12/9/2021) di Pedamaran Kecamatan Pekaitan Kabupaten Rokan Hilir.
Menurutnya, bagi masyarakat yang memiliki kolam di sekitaran rumah maupun memanfaatkan stekingan kebun sawitnya untuk budidaya ikan air tawar pihaknya siap memasok bibit ikan serta pakan ikannya sekalian melakukan pembinaan kepada masyarakat.
“Bagi masyarakat yang berminat mengembangkan budidaya ikan air tawar dengan memanfaatkan kolam yang ada, kami dari BuMKep Danar Jaya siap memberikan pasokan ketersedian Bibit ikan dan pakan dengan harga terjangkau dari pasaran” terang Rahmadsyah.
Disamping ikan yang bersumber dari pembenihan, Rahmadsyah juga mengatakan akan mengembangkan potensi ikan darat yang lain seperti ikan sepat, gabus serta lele yang memiliki nilai gizi yang baik serta dapat menambah nilai ekonomi keluarga.
Dalam hal pemasaran hasil produksi ikan, Rahmadsyah mengatakan bahwa pihaknya akan menampung serta menyalurkan pemasaran ikannya dan juga menampung hasil kerambah ikan masyrakat serta akan menyalurkan ke pasar lokal maupun permintaan dari Luar daerah.
Sedangkan untuk ketersediaan benih, Rahmadsyah mengatakan kalau pihaknya sudah mengadakan kerjasama dengan pihak pengembang benih ikan sehingga untuk kebutuhan benih setiap saat dapat terpenuhi jika masyarakat ada yang pesan, baik jenis ikan patin, lele maupun ikan nila.
Datin Penghulu Pedamaran, Santi Utari, S.Pd saat dikonfirmasi terkait perkembangan BUMKep di Kepenghuluannya mengatakan bahwa dirinya akan selalu memberikan support untuk perkembangan BUMKep Damar Jaya kedepannya.
“Sebagai pemerintah Desa atau Kepenghuluan harus bisa secara maksimal memberikan support dan kepercayaan penuh kepada pengurus BUMKep atas pengelolaan anggaran yang telah dikucurkan pada BUMKep sesuai dengan aturan dan sistem yang telah dibuat oleh Kepenghuluan,” kata Santi Utari, S.Pd.
Santi Utari juga mengatakan bahwa dirinya baru saja menjabat sebagai Datin Penghulu Pedamaran, dimana dirinya butuh banyak masukan dari perangkat kepenghuluan dan masyarakat terkait potensi yang ada sehingga ada sinergitas dalam bekerja.
Terkait dengan perkembangan BUMKep Damar Jaya ia telah melakukan evaluasi atas kepengurusan BUMKep yang lama yang mengalami kegagalan dalam menjalankan usaha dimana kepengurusannya banyak yang mundur diri. Dan kepengurusan BUMKep yang ada sekarang meneruskan masa jabatan kepengurusan yang lama karena mengalami kegagalan dalam menjalankan usaha BUMKep Damar Jaya. Ia berharap kepada kepengurusan BUMKep yang baru dapat amanah dan berkembang.
“Pengurus BUMKep Damar Jaya ya baru diganti setelah dilakukan evaluasi terhadap pengurus lama yang sudah gagal dalam menjalankan usaha, semoga pengurus yang baru dapat amanah dan berkembang sesuai dengan potensi desa yang ada,” harapnya. (RS)
Komentar