Bupati Kampar Gesa Pembangunan Infrastruktur Sosial P4GN

Kampar262 views

Kampar:Riaunet.com- Spirit baru dari Bupati Kampar H. Catur Sugeng Susanto, S.H ketika membuka acara Penyuluhan Pencegahan Penyalahgunaan Narkoba ditaja oleh Badan Kesatuan Bangsa dan Politik, serta kunjungan ke Rumah Rehabilitasi Narkoba TB l di Desa Teratak Buluh Kecamatan Siak Hulu. Kamis

(25/11/2020)

Dimana ketika Narkoba itu sudah mewabah bahkan mengalahkan Corona, maka itu sudah menjadi permasalahan yang serius dihadapi Kabupaten Kampar.

Bersama Ketua Komisi l DPRD Kampar Muhamad Ansar, S.Ag, M.pd Bupati Kampar menyatakan keseriusannya dalam menyikapi persoalan Narkoba.

Dalam waktu dekat Bupati Kampar akan mencetak atau melatih calon tenaga penyluh Narkoba yang Profesional.

Pencegahan, Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) merupakan masalah yang harus disikapi dengan serius, DPRD Kampar dalam menyikapi persoalan Narkoba ini sudah membuat PERDA Nomor 7 tahun 2018 tentang Pencegahan dan Penanggulangan Penyalahgunaan Narkotika Psikotropika dan Zat Adiktif lainnya.

PERDA ini mengamanatkan kepada Pemerintah Daerah untuk bisa lebih serius menangani persoalan Narkoba di Kampar.

Disamping itu ketua Komisi l yang juga Pimpinan Rumah Rehabilitasi TB SATU menyambut baik niat Bupati Kampar.

“Kita akan dukung penuh niat baik Pak Catur, Segenap kemampuan akan Kita kerahkan untuk menjadikan tenaga penyuluh ini ujung tombak sekaligus menjadi seperti Mantri atau Penyuluh dalam bidang Narkoba, yang bisa mekaksanakan Penjangkauan, Asesmen, Intervensi singkat, dan menguasai ilmu Adiksi dasar. Ini merupakan Infrastruktur Sosial yang harus diwujudkan.” Ungkap Ansar.(YT)

Baca Juga:  Srikandi PPP Safari Ramadhan di Senama Nenek, Tapung Hulu

Komentar