Bupati Rohil Afrizal Sintong Resmikan Jembatan Air Hitam Kecamatan Pujud

Rohil311 views

PUJUD:Riaunet.com~Bupati Rokan Hilir (Rohil), Afrizal Sintong meresmikan bangunan jembatan penyebarangan Kepenghuluan Air Hitam, Kecamatan Pujud, Selasa sore (18/7/2023).

Hadir pada acara peresmian itu Ketua PKK Kabupaten Rohil Sanimar Afrizal SPd, Kadis PUPR Rohil Asnar MSi, Camat Pujud Drs.H.M Yusuf MSi, Ketua GRMB Rohil Nalladya Ayu Rokan, tiga orang anggota DPRD Rohil Ilhami,  Hendriza dan Zulkifli , Ketua LAM Rohil Nasruddin Hasan, LAMR Rohil, TNI, Polri, tokoh agama, tokoh, para Datuk Penghulu se Kecamatan Pujud, dan Forkopimcam, PNS serta lapisan masyarakat.

Kadis PUPR Rohil Asnar MSi mengatakan, bahwa pekerjaan jembatan ini dilakukan atas permintaan masyarakat ke dinas PUTR melalui pihak terkait, dan sesuai dengan visi dan misi Bupati Rohil yang ingin membuka akses daerah terisolir.

“Sesuai dengan Visi dan misi Bupati untuk membuka akses daerah terisolir sehingga pembangunan jembatan ini bisa terlaksana pembangunannya dengan baik. Dan Alhamdulillah telah selesai dan siap untuk diresmikan penggunaannya oleh pak Bupati,” kata Asnar.

Lanjutnya,”  Dan tentunya sesuai harapan masyarakat Air Hitam, kedepannya dengan adanya jembatan ini kedepannya dapat meningkatkan  ekonomi masyarakat,” terang Asnar.

Sementara itu tokoh masyarakat Air Hitam bernama Damka mengatakan, bahwa sudah sangat lama sekali masyarakat Air Hitam mendambakan pembangunan jembatan tersebut.

“Alhamdulillah, pada kepemimpinan Bapak Bupati Rohil Afrizal Sintong dan bertepatan pula dipimpin oleh Datuk Penghulu Dedi Dahmudi , barulah harapan ini terlaksana, dan Alhamdulillah sudah bisa masuk mobil di daerah kami ini, yang artinya kami tidak terisolir lagi,” ungkapnya.

Ditambahkannya, bahwa dengan telah dibangunnya jembatan penyebarangan tersebut, maka mereka bisa hemat waktu mencapai dua (2) jam, bahkan mereka tidak harus membayar penyebrangan pompong dan anak-anak mereka bisa pulang pergi sekolah atau tidak perlu lagi kos diluar dari kampung mereka. Tidak hanya itu, mereka yang bertani dan nelayan sudah mudah menjual hasil mereka keluar dari daerah mereka.

Baca Juga:  Ditutup Wagubri, Rokan Hilir Juara Umum MTQ XL Tingkat Provinsi Riau

“Kami mengucapkan terimakaaih kepada Pemda Rohil dan DPRD Rohil, khususnya kepada Bapak Bupati Rohil Afrizal Sintong. Semoga saja membawa berkah untuk kita semua, dan kami doa kan pada 2024 nanti bapak bupati bisa terpilih lagi,” katanya.

Sementara itu Bupati Rohil Afrizal Sintong mengatakan, bahwa jembatan ini dibangun dengan dana APBD sekitar Rp.33 Milyar. “Alhamdulillah, dengan dana itu jembatan dengan panjang 140 meter dengan lebar sekitar 7 meter telah selesai, dan kedepan bisa dilalui,” ujar Bupati.

Menurut Bupati masih dibutuhkan anggaran sekitar Rp.100 Milyar untuk membangun turap di bodi jalan agar tidak terkena abrasi. “Selain itu jalan yang kita lalui kesini bisa kita tinggikan lagi, dan bahkan kita aspal atau semenisasi nantinya,” katanya.

Atas telah diresmikan jembatan ini, Bupati berharap kepada lapisan masyarakat, terkhusus masyarakat setempat ikut menjaga kondisi jembatan itu.

“Selain itu kami berharap masyarakat bisa terus mendukung program pemerintah, terkhusunya pemerintah daerah Kabupaten Rohil,” kata Afrizal Sintong.

Bupati menegaskan, bahwa Pemda Rohil dibawah kepemimpinannya akan terus mengembangkan daerah terisolir.

 “Alhamdulillah, kami yakin dan percaya daerah Air Hitam ini tidak terisolir lagi, dan kami yakin dengan adanya pembangunan jembatan ini peghasilan ekonomi masyarakat akan jauh lebih baik dari sebelumnya,” Ucap Afrizal Sintong.

Pada kesempatan peresmian Jembatan Air Hitam itu, Bupati bersama Baznas Rohil dan GRMB Rohil, Pemda Rohil menyalurkan bantuan 400 paket sembako, santunan anak yatim dan bantuan untuk tim rebana yang ada dibeberapa Kecamatan Pujud.

Peresmian Jembatan Air Hitam itu ditandai dengan tanda tangan Bupati Rohil Afrizal Sintong dan pelepasan balon udara serta pemotong pita oleh Ketua PKK Kabupaten Rohil. Tidak kalah menarik, Bupati Rohil juga menyerahkan piagam penghargaan kepada kontraktor pengerjaan Jembatan Air Hitam tersebut.  (rls)

Baca Juga:  Annas Makmun Berikan Sinyal Empat Jari Untuk Afrizal Sintong

Komentar