Rokan Hulu:Riaunet.com~Kegiatan tahunan memperingati HUT RI ke-75, Senin (17/8/2020) berbeda dengan tahun sebelumnya, HUT RI ke-75 dilakukan secara virtual atau draing karena adanya Covid-19 yang melanda di Indonesia.
Memperingati HUT RI ke-75 dilakukan secara virtual yang di hadiri bupati Rokan Hulu H.Sukiman, Sekda Kab. Rokan Hulu Abdul Haris,S.Sos,M.Si, Kapolres Rohul AKBP Taufiq Lukman Nurhidayat,SIK,MH, Ketua DPRD Rokan Hulu Novliwanda Ade Putra,ST, Dandim 0313 / KPR di Wakili Oleh Pabung Kapten Inf Yuhardi, Kajari Kab. Rohul Ivan Damanik,SH,MH, Ketua PN Pasir Pengaraian Sunoto,SH,MH, Kalapas Pasir Pengaraian M.Lukman, Amd.IP.,SH. M.Si dan Para Pejabat Pemerintah Kab. Rokan Hulu,Camat Rambah Ari Gunadi serta Kepala Desa seKecamatan Rambah yang dilaksanakan Pondopo rumah Dinas Rohul
Selain para pejabat di Rohul pejuang kemerdekaan RI yang ada di Rohul juga ikut serta dalam laksanakan memperingati HUT RI ke-75 yaitu bapak Peteran Jabal yang usianya 90 Tahun, yang salh satunya saat ini masih hidup.
Bupati H.Sukiman mengatakan, Negara Republik Indonesia sudah merdeka selama 75 tahun yang lalu, dan hari ini kita ikuti pelaksanaan Upacara HUT RI ke 75 di seluruh Indonesia secara Virtual, dan kita selaku generasi penerus bangsa ini berkewajiban untuk mengingat perjuangan dan pengorbanan para pahlawan kita dan para pendahulu serta pendiri bangsa kita ini, yang telah berjuang serta mengorbankan jiwa dan raganya dengan ikhlas tampa pamrih.
Bangsa Indonesia yang kita cintai ini di jajah oleh Belanda selama tiga setengah abad
“Kita semua tentu sudah tahu kalau bangsa Indonesia yang kita cintai ini di jajah oleh Belanda kurang lebih 350 tahun (Tiga setengah abad) sementara Jepang menduduki Indonesia selama kurang lebih 3 (Tiga) tahun lamanya, Sehingga berkat para pejuang-pejuang kita, sehingga Indonesia bisa merdeka tepatnya pada tanggal 17 Agustus 1945 di bawah pimpinan Bapak Soekarno dan Hatta yang membacakan Proklamasi Kemerdekaan Indonesia sekaligus pengibaran bendera merah putih,” ujar Bupati Sukiman.
Dalam acara HUT RI kali ini H. Sukiman berharap kepada masyarakat Rokan Hulu terutama generasi muda Rokan Hulu.
“Untuk warga masyarakat Rohul terutama bagi generasi muda yang juga sebagai generasi penerus bangsa ini saya berharap supaya terus mengingat jasa para pahlawan kita yang terdahulu dengan cara mengisi kemerdekaan ini dengan cara membangun baik secara fisik maupun secara non fisik, untuk itu mari sama-sama kita kuatkan tali persatuan dan kesatuan kita,walaupun kita berbeda Suku,Agama dan RAS yang ada di Rohul ini jangan kita jadikan perbedaan justru dengan perbedaan itu kita semakin bersatu melalui empat pilar kebangsaan pancasila,” Harapnya.
Bupati Sukiman juga berpesan sesuai dengan pengertian dari Bhinneka Tunggal Ika sekalipun kita berbeda Suku dan Agama dari Sabang sampe Merauke dari Irian sampai Aceh kita tetap bersatu, bendera merah putih selalu berkibar di negeri indonesia, Saya berpesan mari kita tingkatkan persatuan dan kesatuan terutamanya di daerah Negeri Seribu Suluk ini.
Di penghujung acara Bupati Rokan Hulu H Sukiman menyerahkan langsung bantuan kepada Peteran yang sudah ikut berjuang membela tanah air Indonesia.(Nst)
Komentar