Bupati Yopi menhimbau Agar Masyarakat Inhu Sukseskan Sensus Penduduk 2020 Secara Online

Advertorial, Inhu417 views

INHU:Riaunet.com~Bupati Indragiri Hulu (INHU), H Yopi Arianto SE menghimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten Inhu, Riau, untuk berpartisipasi dan mengisi data kependudukan secara mandiri pada sensus penduduk online, pada bulan Febuari sampai dengan bulan Maret 2020 melalui www.sensus.bps.go.id.

Bupati Inhu Yopi juga menegaskan kepada masyarakat Kabupaten Inhu untuk membantu petugas sensus penduduk 2020 dengan memberikan data yang sebenarnya pada sensus penduduk.

“Mari kita sukseskan sensus penduduk 2020 demi terwujudnya satu data kependudukan Indonesia. Sensus penduduk 2020 mencatat Indonesia,” Ajak Bupati Yopi.

Dengan partisipasi masyarakat Inhu diharapakan dapat mewujudkan Indragiri Hulu maju dan sejahtera.

Sensus penduduk ini bertujuan untuk mewujudkan satu data kependudukan yang merupakan implementasi dari Perpres No 39 tahun 2019 tentang satu data Indonesia, dalam pelaksanaannya.

“Sensus penduduk pada 2020 akan mengkolaborasikan antara data statistik hasil sensus dengan data versi administrasi kependudukan yang hasilkan ditjen dukcapul kemendagri atau dalam lingkup Kabupaten Dinas Dukcapil Inhu,” kata Bupati Yopi lagi.

Himbauan sensus penduduk secara onilne tersebut disampaikan langsung oleh Bupati Yopi diruang kerja Bupati, didampingi oleh kepala BPS Inhu Drs, Morhan Tambunan,MSi. Kadis Dukcapil Inhu Saiful Bahri S.Sos dan Kadis Kominfo Inhu Jawater, S.MPd.(Adv Pemkab Inhu/ ZN)

Baca Juga:  Polres Inhu Terus Salurkan Bantuan Kepada Masyarakat yang Berdampak Covid-19

Komentar