Dinilai Telah Mematuhi Peraturan Berlalulintas, Satlantas Polres Siak Beri Reward ke Pengendara

Siak269 views

SIAK:Riaunet.com~Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Siak melalui Unit Regident Polres Siak mengucapkan terimakasih dan memberikan penghargaan (Reward) kepada sejumlah pengendara sepeda motor yang dinilai telah mematuhi peraturan lalulintas dan senantiasa menerapkan protokol kesehatan Covid-19 saat sedang berkendara, khususnya bagi pengendara roda dua yang melintas di Jalan Lintas Perawang KM 5, Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak, Sabtu (31/10/2020).

Penghargaan (reward) tersebut sebagai ucapan terimakasih, yakni berupa alat pelindung diri (APD) Covid-19, seperti masker dan hand sanitizer.

Kasat Lantas Polres Siak AKP Rosna Meilani SIK, melalui Kanit Regident Polres Siak Iptu Ricky Marzuki SH, kepada wartawan mengatakan, pemberian masker dan hand sanitizer kepada sejumlah masyarakat yang dinilai telah mematuhi peraturan lalulintas dan protokol kesehatan dilakukan dalam rangka giat operasi Zebra Lancang Kuning tahun 2020 yang saat ini masih berlangsung hingga 8 November 2020 mendatang.

“Ya, kami mengucapkan terimakasih kepada masyarakat yang telah mematuhi peraturan lalulintas dan menerapkan protokol kesehatan saat berkendara. Dengan rasa terima kasih itu, kami membagikan masker dan hand sanitizer ini sebagai reward ataupun penghargaan kepada masyarakat,” Ucap Iptu Ricky Marzuki SH.  (**)

Baca Juga:  Alfedri: Nilai Agama Bentengi Generasi Muda Dari Bahaya Narkoba

Komentar