Gang Ibrahim Dibangun Aktivitas warga Lancar, Perekonomian Meningkat

Bengkalis269 views

Bandar Laksamana:Riaunet.com~ Pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-108 Kodim 0303/Bengkalis dengan sasaran fisik pembangunan jalan Gang Ibrahim Desa Temiang sudah hampir selesai,meski demikian anggota satgas dan masyarakat tetap semangat bergotong royong, untuk menuntaskan pekerjaan. Selasa(28/07/2020).

Danramil 07/Bukit Batu kapten Inf Tarman Sugianto S.Sos yang selalu mengawasi kegiatan TMMD ke-108 mengatakan, saat ini sudah memasuki tahapan finishing Sebentar lagi hasil kerja keras pembangunan jalan Gang Ibrahim dapat di nikmati oleh masyarakat sekitar.

Antusias anggota satgas dan masyarakat untuk merampungkan pembangunan jalan sangat tinggi

“Terlihat selama kegiatan TMMD pembangunan jalan kebersamaan antara masyarakat dan Anggota satgas sangat terasa dan terlihat begitu harmonis,” terang Danramil

Jery, warga desa yang terlibat pembangunan jalan mengatakan pembangunan jalan Gang Ibrahim, sangat membantu masyarakat khususnya untuk menunjang kelancaran aktivitas sehari-hari.

“Sebelum jalan di bangun kondisi jalan berdebu tebal pada musim kemarau dan licin pada saat musim penghujan,” Jelasnya.

“Dengan adanya Program TMMD ini, akses utama masyarakat menjadi lebih bagus, dan mempermudah masyarakat dalam menjalankan aktivitasnya, serta memperlancar arus transportasi yang dapat membuat perekonomian masyarakat menjadi meningkat,” tambahnya.  (Cok)

Baca Juga:  Kodim 0303/Bengkalis, Koramil 05/Bukit Batu Berpatroli Cegah Karhutla di Desa Bukit Batu

Komentar