Rokan Hulu:Riaunet.com~Puncaknya Peringatan Hari Dharma Wanita Persatuan (DWP) Ke- 20 Tahun 2019 yang diselenggarakan di Hotel Sapadia, Pasirpengaraian, Kabupaten Rokan Hulu, Jum’at (13/12/2019)
Hadir dalam acara tersebut, Bupati Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), H. Sukiman, TP. PKK Hj. Peni Herawati, Sekda Rohul Abdul Haris, Ketua DWP Rohul Neti Herawati dan Seluruh DWP yang hadir.
Dimomen HUT DWP Ke-20 Tahun 2019 Mengambil Tema ” Optimalisasikan kinerja DWP sebagai mitra pemerintah untuk kesuksesan pembangunan Nasional”.
Usai acara, Bupati Rohul H. Sukiman kepada wartawan berpesan agar pengurus dan anggota DWP supaya dapat melaksanakan tugasnya dengan baik, untuk membangun Rokan Hulu yang kita Cintai.
“Pesan saya agar seluruh pengurus dan anggota DWP agar dapat melaksanakan tugasnya dengan baik, untuk membangun Rokan Hulu yang kita Cintai ini, agar lebih baik kedepannya,” Pesannya.
Ditempat yang sama, Ketua DWP Rohul Neti Herawati kepada media juga mengucapkan terima kasih kepada Bupati Rohul H. Sukiman dan Ketua TP. PKK Rohul Hj. Peni Herawati dan Sekda sebagai Penasehat DWP Rohul.
Dan berharap agar seluruh pengurus dan anggota Dharma Wanita bisa terjalin kebersamaan, kekeluargaan dan juga terjalin kekompakan antara sesama pengurus DWP Masing-masing.
“Saya mengharapkan bahwa agar seluruh pengurus dan anggota Dharma Wanita itu terjalin kebersamaan, terjalin kekeluargaan dan juga terjalin kekompakan, di antara sesama masing – masing pengurus Dharma wanita persatuan,” Ucapnya. (des)
Komentar