HMI Cabang Tembilahan Gelar Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1440 H

Aktivis, Inhil377 views

INHIL:Riaunet.com-Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Tembilahan menggelar kegiatan memperingati Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1440 H/2019 M yang di Pusatkan di Sekretariat HMI Cabang Tembilahan Jalan Trimas lorong Murni II Tembilahan, Sabtu (6/4/2019) malam.

Jhoni Eka Putra Ketua Umum HMI Cabang Tembilahan memaparkan, 3 hal yang menjadi tema dalam acara tersebut yakni “Melalui PHBI, mari kita tingkatkan Kwalitas Iman dan Taqwa, Kwalitas Sumber Daya Manusia.” Ungkap Jhoni.

Selanjutnya Ketua HMI Cabang Tembilahan menghimbau kepada teman-teman organisasi senantiasa membekali diri dengan ilmu pengetahuan sebanyak-banyaknya guna mempersiapkan untuk masa depan yang lebih baik.” Tandasnya.

Kegiatan ini merupakan salah satu tujuan HMI dalam pengabdian kepada masyarakat. HMI selain sebagai organisasi perjuangan ataupun perkaderan juga organisasi keumatan, melalui kegiatan keagamaan atau kegiatan sosial lainnya HMI selalu menyerukan kepentingan umat dan mempertahankan Agama Islam.

Jhoni menambahkan “Acara ini mendapat apresiasi dan antusias dari masyarakat di sekitar Sekretariat HMI yang ikut hadir, semoga dengan kegiatan keumatan yang dilaksanakan oleh HMI Cabang Tembilahan ini mampu menjadikan kader HMI menjadi kader yang insan kamil.” Harapnya.

Peringatan Isra’ Mi’raj diisi oleh Ustadz H. Nawawi Mahmud, dalam sebagian Tausiyahnya menyampaikan, Jangan tinggalkan Shalat dan Perbanyaklah bersyukur, gunakanlah kehidupan ini dengan sebaik-baiknya.” Ujar Ustadz.
(hd).

Baca Juga:  Sekda kabupaten Inhil, H Said Syarifuddin Pimpin upacara Apel Gelar Senja Kwartir Cabang 04.02 Gerakan Pramuka Inhil

Komentar