Rohul:Riaunet.com – Suasana mencekam ditengah masyarakat Palestina sejak akhir Ramadhan lalu masih terasa hinga bulan Syawal menjelang. Kemeriahan merayakan Idul Fitri tidak dapat mereka nikmati akibat kekejaman aksi tentara Israel. Kondisi ini menimbulkan rasa empati seluruh komponen masyarakat dunia saat ini, tidak terkecuali masyarakat kecamatan Kepenuhan Kabupaten Rokan Hulu provinsi Riau.
Pada Ahad 16 Mei 2021 Bertepatan 4 Syawal 1442 H, Penyuluh Agama Islam Kecamatan Kepenuhan bersama KUA Kecamatan Kepenuhan turut mengadakan aksi peduli Palestina dengan menggalang dana di jalan lintas Kota Tengah. Tampak beberapa anggota Penyuluh Agama dan staf KUA kecamatan Kepenuhan terlibat dalam kegiatan tersebut. Berawal dari pukul 08.00 pagi hingga 12.00 siang, berhasil terkumpul sumbangan untuk Palestina sebesar Rp 8.780.000,-.
“Jarak yang jauh antara kita dengan saudara kita di Palestina tidak memungkinkan kita untuk datang langsung dan membantu mereka disana, hanya dengan doa dan sumbangan sebagian dari harta yang kita milikilah kita bisa ikut berpartisipasi membantu kesulitan mereka disana.” Demikian ujar Basrul SE Ketua Kelompok Kerja Penyuluh Agama Kecamatan Kepenuhan.
Selanjutnya, sumbangan masyarakat Kecamatan Kepenuhan ini akan dikirim ke lembaga terpercaya seperti Rumah Zakat Action dan KNRP Provinsi Riau untuk diteruskan ke masyarakat Palestina yang saat ini sangat membutuhkan bantuan dan uluran tangan kita. Kordinator Aksi Peduli Palestina Safi’i Jufri, menyampaikan ucapan “terima kasih yang sebesar-besarnya kepada masyarakat yang telah ikut berpartisipasi menyumbang untuk saudara kita di Palestina.” Kemudian, jika masyarakat masih ingin berpartisipasi dan Peduli dengan Palestina, bantuan dan sumbangannya siap kami bantu untuk menyalurkan ke lembaga lembaga terpercaya agar disampaikan kepada masyarakat Palestina.(Na)
Komentar