BENGKALIS:Riaunet.com~Sekian lama berjuang, Ketua Koperasi Bukit Batu Darul Makmur (BBDM) Kecamatan Bukit Batu Kabupaten Bengakalis H Ismail melalui Komisaris Sulaiman. Mengungkapkan, buah kesabaran masyarakat Anggota BBDM yang telah menunggu kebun plasma sejak 2015 silam, mulai dirasakan. Tidak tanggung-tanggung, setiap pemilik lahan tercatat benar masuk anggota BBDM kini menerima hasil perkebunan plasma dari PT Surya Dumai Agrindo ( SDA).
Hal ini di sampaikan langsung ketua Koperasi BBDM H Ismail Melalui Komisaris Sulaiman. Kepada wartawan media ini melalui via WhatsApp.kamis (27/1/2022)
Diketahui Koperasi BBDM (Bukit Batu Darul Makmur) pimpinan H Ismail, dengan Komisaris Sulaiman dan Sekretaris Husni Libra, telah menjalankan tugasnya dengan baik sebagai pengurus BBDM di Kecamatan Bukit Batu Kabupaten Bengakalis meski dalam hal banyak permasalahan koperasi ini sejak tahun 2015 -2021 hingga kini berbuah manis.
Sulaiman mengatakan, Seluruh anggota Koperasi BBDM berjumlah sebanyak 850 orang sudah mendapatkan hasil kebun plasma dari PT Surya Dumai Agrindo dengan catatan yang benar – benar anggota Koperasi BBDM pimpinan H Ismail. Lahan plasma koperasi BBDM di PT SDA apdling 6,7,8 seluas 1800 hektar,”ujarnya.
Tidak lupa juga Sulaiman mengucapkan terimaksih kepada Pemerintah (Pemkab) Bengkalis dalam upaya menyejahterakan masyarakatnya melalui Sektor Perkebunan mulai menunjukkan hasil. Sejumlah Koperasi yang menjadi mitra plasma perkebunan kelapa sawit yang beroperasi di Kabupaten Bengkalis khususnya di Kecamtan Bukit Batu koperasi BBDM mulai menikmati hasil kebunnya.
Lanjutnya, juga kepada Pemkab Bengkalis dan PT SDA yang telah merealisasikan mulai dari penerbitan SPK dengan PT SDA sampai keluarnya SK oleh Pemkab Bengkalis sampai terealisasinya penerimaan penghasilan bagi petani koperasi.
Juga dikatakan, ada 850 anggota Koperasi BBDM Mitra PT Surya Dumai Agrindo ( SDA) yang kini sudah menerima hasil plasma sawit dengan catatan masuk dalam anggota koperasi BBDM kepengurusan ketua H.Ismail,” jelas Sulaiman.
Kemudian salah satu anggota koperasi BBDM Ibu mengatakan, dari sejak 2015 hingga akhir 2021, barulah Koperasi BBDM pimpinan H Ismail ibarat keluar dari kegelapan menuju terang benderang.
“Ya, kami sebagai anggota koperasi merasa bersyukur dan berterimakasih atas perjuangan pengurus koperasi BBDM selama ini kami tunggu dalam kurun waktu bertahun tahun untuk menerima hasil plasma kebun sawit, namun pada hari ini kami merasa bahagia karena hari ini bisa menerima hasil plasma perkebunan sawit,”ungkapnya
Selain itu, Ucapan terimaksih juga terdengar dari selurùh anggota koperasi dan disertai doa yang dipanjatkan seluruh anggota Koperasi BBDM kepada Allah SWT sudah diijabah , mudah mudahan koperasi , ini berjaya , dan memberi kesejahteraan dan membawa ke berkahan kepada seluruh anggotanya. (Ris)
Komentar