ROHIL:Riaunet.com~Kepenghuluan Air Hitam kecamatan Pujud Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) akan melaksanakan pemasangan label Penerima manfaat PKH sebanyak 52 KK pada kamis mendatang (9/4). Pentingnya pemasangan label merupakan sebagai bentuk publikasi di masyarakat dalam meningkatkan kesadaran dan inpelmentasi yang baik dalam proses penyaluran dan pendataan secara signifikan di Kepenghuluan Air Hitam.
Datuk Penghulu Air Hitam, Azhar mengatakan bahwa pihak desa siap mendampingi pendamping PKH dalam pemasangan/cat label penerima manfaat agar dapat mengantisipasi hal-hal yang tidak di inginkan.
“Dalam pemasangan label penerima manfaat PKH, maka dengan sendirinya dapat terbantu dalam sosial kontrol di masyarakat dalam pertumbuhan ekonomi desa setiap tahun, karna setelah adanya label ini akan menimbulkan kesadaran tersendiri bagi penerima manfaat PKH,” katanya melalui no Wa kepada riaunet.com, Selasa (7/4/2020).
Dalam situasi tanggap darurat Covid 19 ini, pihak desa telah melakukan pendataan bagi masyarakat miskin non PKH penerima bantuan dampak Virus Corona.
“Sesuai arahan dari Bapak Bupati Rokan Hilir Suayatno dalam percepatan sistem penyaluran bantuan Pemerintah kepada masyarakat nantinya,” Ujar Azhar. ( Rs)
Komentar