Melalui Jumat Curhat, Kapolsek Siak Tanggapi Keluhan Kelompok Tani

Siak375 views

SIAK:Riaunet.com~Jajaran Polsek Siak, Polres Siak, Polda Riau kunjungi Pondok Kelompok Tani Maju Sempurna, di Kampung Buantan Besar Kecamatan Siak Kabupaten Siak dalam rangka Jum’at Curhat kepada masyarakat di wilayah hukum Polsek Siak, serta mendengarkan langsung keluhan dan curhatan petani, Jumat (01/9/2023).

Kegiatan Jum’at Curhat tersebut, dipimpin langsung oleh Kapolsek Siak Kompol Ali Azar S.Sos bersama beberapa personil diantaranya: Kanit IK Polsek Siak Aipda Frison R. Tampubolon, Bhabinkamtibmas Kampung Buantan Besar Bripka M. Kurniawan, Kadus Kolam Hijau Armia, Ketua Kelompok Tani Maju Sempurna Suyanto beserta 15 Orang Kelompok Tani Maju Sempurna lainnya.

Kapolres Siak AKBP Asep Sujarwadi S.I.K.M.S.I melalui Kapolsek Siak Kompol Ali Azar S.Sos menjelaskan bahwa Program Jum’at Curhat yang dilaksakan saat ini merupakan program Polri yang di gagas Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo, sebagai bentuk hadirnya Polri di tengah masyarakat.

“Program Jum’at Curhat yang kami laksanakan hari ini, sebagai bentuk kegiatan Polri Presisi untuk siap hadir lebih dekat dengan masyarakat”, Ujar Kapolsek Siak Kompol Ali Azar.

Dalam kegiatan ini, masyarakat memberikan curhat dihadapan Kapolsek, dan mengucapkan terima kasih atas kunjungan Kapolsek Siak di Pondok Kelompok Tani Maju Sempurna Kampung Buantan Besar Kecamatan Siak.

“Kami Kelompok Tani Maju Sempurna Kampung Buantan Besar, berterimakasih atas kunjungan bapak Kapolsek, dan kami juga mengharapkan bantuan mesin pompa air dari Pemerintah untuk menyiram tanaman bawang merah yang sudah siap ditanam”, ucap Ketua Kelompok Tani.

Dengan adanya curhatan warga tersebut, Kapolsek Siak Kompol Ali Azar S.Sos, langsung menanggapi, terkait permintaan bantuan mesin pompa air dari Pemerintah untuk menyiram tanaman bawang merah, kita akan berkoordinasi dengan Dinas Pertanian Siak.

Baca Juga:  Alfedri Sambut Kunjungan Kepala Staf Kepresidenan Ri di Siak

“Saya akan berkoordinasi dengan Dinas Pertanian Kabupaten Siak untuk mempertanyakan apakah ada anggaran untuk pengadaan mesin pompa air bagi kelompok tani”, ujar Kapolsek.

“Selain itu juga, kata Kapolsek, dengan Cuaca Extrem saat ini mohon seluruh lapisan masyarakat bersama – sama menjaga agar tidak ada aktifitas pembakaran lahan maupun hutan,” Tambahnya.

Diketahui bahwa melalui Kegiatan Jum’at Curhat ini, salah satu bentuk hadirnya Kepolisian Khususnya Polsek Siak ditengah-tengah masyarakat, sehingga dapat menerima Curhatan serta informasi secara langsung, maka masyarakat sangat berterimakasih dan merasa Polri semakin dekat dengan Masyarakat.

(**) 

Komentar