Memasuki Hari ke-15, Pembangunan Jalan Penghubung Antar Desa, Satgas dan Masyarakat Masih membara

Bengkalis486 views

BANDAR LAKSAMANA:Riaunet.com~ Dalam kegitan hari ke-15 tim satgas TMMD kodim Bengkalis bersama warga Desa bersemangat dalam meneruskan pengecoran badan jalan di gang Ekonomi Desa Temiang Kec. Bandar laksamana, Kab Bengkalis.

Pelaksanaan kegiatan TMMD  Semenisasi sasaran 2 di gang Ekonomi Desa Temiang kec. Bandar Laksamana, pembangunan badan jalan dengan ukuran 150 M X 3 M X 0.15 M terus dikerjakan guna mencapai sasaran yang di tentukan.

Masyarakat desa sangat bersemangat untuk membantu pembangunan semenisasi jalan,agar mereka secepatnya merasakan jalan penghubung akses antar Desa Temiang  di buktikan semangat bahu membahu warga  dengan TNI dalam melaksanakan pengecoran ruas jalan.

Kapten Inf Tarman Sugianto. S.Sos Danramil Koramil 07/Bukit Batu menyampaikan bahwa pelaksanaan kegiatan TMMD ini juga bentuk untuk memperat hubungan kerjasama gotong royong TNI dan Masyarakat sehingga terwujudnya Kemanunggalan TNI bersama Rakyat.

“Saya sangat berkeyakinan dengan semangat kerjasama dan gotong royong ini pekerjaan akan cepat di selesaikan dan hasilnya akan cepat dirasakan oleh masyarakat Desa Temiang” tegas Danramil, Selasa (14/7/2020).  (cok)

Baca Juga:  Ketua KNPI Kabupaten Bengkalis Gelar Pogram Nyata KBS Pasca Covid-19

Komentar