Pemkab Rohil Gelar Buka Puasa Bersama Forkompinda dan DPRD

Rohil140 views

ROHIL:Riaunet.com~Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir (Rohil), mengelar acara buka bersama dengan Forum komunikasi pimpinan daerah (Forkompinda) dan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) aktif serta DPRD Rohil terpilih pada pemilu 2024, Senin (1/4)2024) di mess Pemda Jalan Perwira Bagansiapiapi, Rohil, Provinsi Riau.

Bupati Rokan Hilir, Afrizal Sintong mengucapkan selamat datang kepada Forkompinda atau yang mewakili, anggota DPRD aktif dan anggota DPRD terpilih pada pemilu 2024,serta para kepala OPD, sekda, sekwan dan para undangan lainnya di acara buka bersama puasa Ramadhan 1445 H.

“Alhamdulillah kami ucapkan atas kehadiran bapak, ibu yang telah memenuhi undangan kami pada acara buka puasa bersama pemerintah daerah pada 21 Ramadhan 1445 Hijriyah di mess Pemda,” Ucap Afrizal Sintong.

Lanjutnya,” buka puasa bersama Pemkab Rohil kali ini kita mengundang Forkompinda, ada buk Kajari, pak Dandim 0321, Ketua dan wakil ketua DPRD, Majelis Kerapatan Adat LAM Datuk Sri Nasrudin Hasan, Sekda, Sekwan, Kepala OPD serta Anggota DPRD terpilih periode 2024-2029,” ujarnya.

Bupati juga mengucapkan selamat kepada anggota DPRD Rohil terpilih periode 2024-2029 hasil pemilihan umum legislatif pada 14 Pebruari 2024 lalu. Ia mengajak Anggota DPRD terpilih dapat bersama-sama dengan pemerintah daerah dalam membangun daerah kedepannya.

“Kami atas nama pemerintah daerah juga mengucapkan selamat kepada anggota DPRD terpilih hasil pileg 2024 priode 2024-2029. Dan untuk yang kalah janganlah berkecil hati tapi jadikanlah itu pengalaman berharga dan motifasi kita untuk  mencapai keberhasilan kedepannya. Bagi yang berhasil duduk di DPRD mari bersama-sama dengan Pemkab Rohil untuk membangun daerah kedepannya,” ucap Bupati.

Pada kesempatan tersebut Bupati juga mengatakan bahwa tak lama lagi lebaran, ada beberapa kegiatan yang akan dilaksanakan menjelang hari raya Idul Fitri diantaranya Safari Ramadhan ada sekitar empat titik lagi dan Musrenbang RKPD Tahun 2024 tingkat Kabupaten Rohil. Selain itu dikatakan Bupati dalam satu Minggu ke depan Pemkab akan bekerja untuk menyelesaikan semua masalah gaji PNS dan TPP, gaji honorer atau PTT serta tunda bayar akan diselesaikan walaupun dana transfer dari pusat  belum di transfer, namun bisa diselesaikan melalui dana PI.

Baca Juga:  Pimpin Upacara Harkitnas, Bupati Rohil Sampaikan Amanat Menteri Kominfo 

“Menjelang Idul Fitri ada beberapa kegiatan lagi diantaranya Safari Ramadhan dibeberapa titik lagi dn kegiatan Musrenbang RKPD Tahun 2025. Menjelang cuti bersama Idul Fitri dalam seminggu ini Pemkab Rohil akan bekerja untuk menyelesaikan masalah gaji-gaji, TPP pegawai, gaji honor atau PTT. Untuk gaji PNS sudah, honor juga sudah satu bulan dibayar dan akan dibayarkan nanti sampai tiga bulan,” jelas Bupati.

Afrizal Sintong juga mengatakan terkait masalah pembayaran gaji PNS dan honorer setiap tahunnya tetap menunggu dana transfer dari pusat begitu juga masalah kegiatan APBD Murni biasanya baru bisa berjalan pada bulan April, namun walaupun belum ada dana transfer dari pusat, Rohil punya dana PI yang akan di selesaikan masalah transfernya ke pemkab pada 22 Ramadhan besok.

“Seminggu lagi kita memasuki Idul Fitri, jadi dalam seminggu ini Pemkab akan bekerja untuk selesaikan masalah gaji-gaji, TPP dan tunda bayar, walaupun dana pusat belum ditransfer, kita akan gunakan dana PI dulu untuk menyelesaikan masalah tersebut,” ungkapnya.

Hadir pada acara Ketua DPRD Rohil Maston, Kajari Rohil Yuliarni Appi, SH, MH, MKA LAM Rohil Datuk Sri Nasrudin Hasan, Anggota DPRD Aktif dan Anggota DPRD terpilih periode 2024-2029, Dandim 0321 Letkol Kav.Nugraha Yudha Perwiranegara S.IP, Kapolres AKBP Andrian Pramudianto SH SIK MSi, Sekda Fauzi Efrizal, Sekwan Sarman Syahroni, para Kepala OPD, Pengurus TP PKK Kabupaten, DWP Rohil, Komisioner Baznas, Komisioner BUMD, Camat serta tokoh masyarakat lainnya.

Acara buka puasa bersama Pemkab Rohil pada 21 Ramadhan 1445 H juga di selingi dengan tausiyah yang disampaikan Ustadz Jufrizal,S H.I  serta sholat berjamaah di masjid Al-Mukmin Polsek Bangko.

(rls)

Komentar