ROHIL:Riaunet.com~Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) peringati Hari Menanam Pohon Indonesia (HMPI) Tahun 2025 sekaligus canangkan gerakan Rokan Hilir (Rohil) menanam pohon. Pencanangan tersebut dibuka secara resmi Bupati Rohil H. Bistamam, Selasa (30/12/2025) sore di depan Kantor Bupati Rohil tepian Sungai Rokan Jalan Lintas Pesisir Batu Enam Bagansiapiapi Rohil Provinsi Riau.
Kepala dinas Lingkungan Hidup Rohil, Suwandi saat menyampaikan laporannya mengatakan bahwa memperingati Hari Menanam Pohon Indonesia (HMPI) merupakan pengingat bagi kita sebagai aksi nyata untuk menyelamatkan lingkungan, mitigasi perubahan iklim dan investasi masa depan dengan menjadikan menanam pohon sebagai budaya, bukan hanya seremonial, untuk menciptakan udara bersih, air bersih, dan ekosistem yang sehat bagi generasi mendatang.
Memperingati hari menanam pohon Indonesia tahun 2025 ini mengangkat tema “Hijaukan Bumi, Pulihkan Alam” yang mana seyogyanya peringatan HMPI ini diperingati setiap tanggal 28 November.
“Kegiatan memperingati hari menanam pohon Indonesia dan pencanangan gerakan Rokan Hilir menanam pohon ini bertujuan untuk membangun kesadaran bersama, untuk menyelamatkan dan melestarikan bumi dengan upaya menjaga lingkungan tetap bersih dan asri dan membudayakan menanam dan memelihara pohon di tengah-tengah masyarakat dengan dinamika dan partisipasi masyarakat sebagai modal sosial,” kata Suwandi.
Adapun momentum pada peringatan HMPI 2025 dan pencanangan gerakan Rokan Hilir menanam pohon tahun 2025 ini dikatakan Suwandi akan melakukan penanaman 2000 pohon bakau di taman muara sungai Rokan. Kemudian penyerahan sertifikat, tropi dan hadiah untuk tiga sekolah adiwiyata Kabupaten dan tokoh penggiat program Adiwiyata serta penyerahan sertifikat dan hadiah lomba mengumpulkan sampah plastik untuk tingkat pengawas kebersihan dan taman.
Selain itu terang Suwandi juga akan diserahkan secara simbolis pohon tanaman penghijauan dalam rangka gerakan Rokan Hilir menanam yang direncanakan sebanyak 2000 pohon kepada perwakilan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Camat Bangko, Perwakilan Penghulu, Sekolah SDN 007 Sei Rusa dan Perwakilan Ponpes As-sunnah.
“Sebagai OPD yang diamanahkan untuk membantu Bupati di bidang lingkungan hidup. Dengan mengerahkan sumber daya dan tenaga kebersihan dan pertamanan yang ada di DLH, berbagai upaya telah di lakukan untuk mengelola lingkungan hidup di Kabupaten Rokan Hilir, seperti pengelolaan sampah, penataan taman dan ruang terbuka hijau, pembersihan Sungai, parit dan drainase untuk penanggulangan banjir,” ujarnya.
Lanjutnya,” pada kesempatan ini, kami atas nama keluarga besar Dinas Lingkungan Hidup Rokan Hilir mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada bapak Bupati yang telah memenuhi hak-hak petugas kami dan sudah dibayarkan gajinya sampai bulan Desember 2025,” ungkap Suwandi.
Bupati Rokan Hilir H. Bistamam dalam amanatnya menyampaikan rasa syukurnya dan ucapan terimakasih kepada Dinas Lingkungan Hidup serta seluruh panitia yang telah melaksanakan kegiatan peringatan HMPI sekaligus pencanangan gerakan Rokan Hilir menanam pohon ini.
Pada prinsipnya pemerintah daerah dikatakan H. Bistamam sangat menyambut baik kegiatan menanam pohon ini, yang merupakan salah satu bukti nyata komitmen kita dalam menjaga dan memperbaiki lingkungan serta mendukung ketahanan pangan di wilayah Kabupaten Rokan Hilir.
“Pemerintah daerah sangat mendukung gerakan Rokan Hilir menanam pohon ini, beberapa waktu yang lalu kami telah menerbitkan surat edaran pada tanggal 29 agustus 2025 tentang gerakan penanaman pohon untuk setiap aparatur sipil negara dan pegawai tidak tetap di Kabupaten Rokan Hilir. Dimana setiap ASN dan PTT diwajibkan menanam pohon sebanyak 15 pohon per tahun baik di lingkungan kerja, fasilitas umum maupun di lingkungan rumah masing-masing,” kata H. Bistamam.
Ia juga menghimbau kepada semua yang hadir agar surat edaran ini dapat ditindaklanjuti sebagai komitmen dari semua pihak untuk menjaga lingkungan dan menjadi teladan di masyarakat dalam upaya penghijauan.

“Pada kesempatan ini kami juga menyampaikan selamat dan tahniah kepada sekolah adiwiyata Kabupaten, Korwil bidang pendidikan sebagai tokoh penggiat program Adiwiyata dan pemenang lomba antar pengawas kebersihan dan pertamanan yang telah menerima penghargaan pada hari ini. Semoga ini menjadi motivasi dan inovasi bagi kita semua bahwa kita bisa berpartisipasi menciptakan lingkungan asri dimulai dari hal-hal yang kecil,” ujarnya.
Peringatan HMPI Tahun 2025 sekaligus pencanangan gerakan Rokan Hilir menanam pohon yang di buka secara resmi Bupati Rohil H Bistamam juga dihadiri Dandim 0321 Rohil Letkol Inf Diki Apriyadi, Wakil Ketua DPRD Imam Suroso, Danposal Bagansiapiapi, Danyon Brimob Manggala Agni, Perwakilan Forkopimda lainnya, Sekda Fauzi Efrizal, Pengurus PKK Rohil, Ketua DWP, Persit Kodim 0321, perwakilan Bhayangkari, Kepala OPD serta para staf dan pengawas DLH Rohil.
Sebelumnya Prosesi acara peringatan HMPI Tahun 2025 kabupaten Rokan Hilir ini juga di isi dengan penyerahan piagam penghargaan, tropi dan uang pembinaan untuk juara lomba sekolah adiwiyata Kabupaten. Juara 1 SD Negeri 009 Bagan Sapta Permai Kecamatan Bagan Senembah, Juara II SMP Negeri 1 Simpang Kanan Kecamatan Simpang Kanan dan Juara III SMP Swasta Methodist Bangko Kecamatan Bangko.
Selain itu juga diserahkan piagam penghargaan untuk tokoh penggiat Adiwiyata kepada Korwil bidang pendidikan Kecamatan Simpang Kanan, Korwil bidang pendidikan Kecamatan Bagan Sinembah Raya serta penyerahan secara simbolis bibit tanaman penghijauan dalam rangka gerakan Rokan Hilir menanam. Serta penyerahan piagam penghargaan dan uang pembinaan kepada pemenang lomba mengumpulkan sampah plastik antar pengawas kebersihan dan pertamanan di DLH Kabupaten Rokan Hilir.
Acara ditutup dengan aksi nyata penanaman pohon bakau oleh Bupati Rohil bersama Forkopimda, Sekda Fauzi Efrizal, Kepala OPD serta hadirin lainnya yang turut hadir pada acara peringatan HMPI Tahun 2025 Kabupaten Rokan Hilir tersebut. (LK)







Komentar