Peringati HKN ke-55, Diskes Rohul Gelar Berbagai Perlombaan

Rohul304 views

Rokan Hulu:Riaunet.com~Memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke- 55, Dinas Kesehatan (Diskes), Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), menggelar berbagai macam perlombaan, yang diselenggarakan di Kantor Dinas Kesehatan Rohul, Kamis (5/12/2019).

Ada berbagai perlombaan tingkat Puskesmas Se-kabupaten Rokan Hulu, ada beberapa perlombaan yang akan di perlombakan seperti Lomba Cipta Menu Makanan, Tari Kreasi Cuci Tangan, lomba Tarik Tambang, lomba makan kerupuk, lomba Bakiak dan yang lainnya. 

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Rokan Hulu, Dr. Bambang mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menjaga keakraban juga sebagai ajang untuk bersilarurahmi sebagai pengurus puskesmas kecamatan. 

“Diadakannya kegiatan ini Kepala dinas kesehatan Kabupaten Rokan Hulu berharap kepada seluruh Dinas Kesehatan dan pengurus puskesmas di kecamatan Se- Rokan Hulu bisa selalu menjaga kekompakan,” Ujarnya.

Dihimbau juga kepada Puskemas agar bisa menjalankan program-program yang diberikan dinas kesehatan agar dijalankan dengan baik. (Des) 

Baca Juga:  Daftar Balon Bupati Di Demokrat, Erfizal Anwar: Pengentasan Kemiskinan Cacatan Nomor 1

Komentar