Razia Pekat Di Kotogasib, Satpol PP Amankan Miras dan Diduga Menyediakan Wanita Penghibur

Siak416 views


SIAK:Riaunet.com~Menindak lanjuti surat edaran Gubernur Riau tentang ketentraman dan ketertiban umum,  Satpol PP Kabupaten Siak gencar melakukan Operasi Pekat, yang mana dalam  melakukan Operasi Pekat ini diturunkan 20 Orang personil Anggota satpol PP yang 3 diantaranya dari anggota TNI, adapun oprasi pekat kali ini di laksanakan di wilayah kecamatan Koto Gasib pada Kamis, (4/4/2019) malam sekira pukul (21:00) WIB.

“Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) terus gencar melaksanakan operasi penyakit masyarakat (pekat) dengan sasaran warung remang-remang dan tempat hiburan malam alias kafe,” Kata Kasatpol PP Kabupaten Siak Kharuddin S.Sos Msi, Melalui Kasi Binwasluh  Satpol PP Siak Subandi S.Sos M.Si pada Jumat (5/4/2019) Pagi kepada wartawan.

Dari operasi yang dilakukan satpol PP di sejumlah warung remang-remang di Kecamatan kotogasib itu, pihaknya kembali berhasil mengamankan sebanyak 195 botol miras dari berbagai merek dan golongan.         

“Razia Pekat ini kita mulai sekitar pukul 21:00 WIB malam tadi. Kita bersama tim dari satpol PP dan TNI menyisir jalan raya koto Gasib  yang banyak dilaporkan oleh warga sekitar bahwa banyak terdapat warung remang-remang serta banyak menyediakan miras dan pelayan wanita,” kata Subandi. 

Masih kata dia, Razia pekat ini dilakukan untuk menindak lanjuti edaran gubernur Riau tentang ketentraman dan ketertiban masyarakat. terkait kembali maraknya aktifitas warung remang-remang, serta aktifitas maksiat khususnya di wilayah Kecamatan kotogasib. 

“Di lokasi itu, petugas menemukan sebuah ruko apotik yang didapati menjual miras, kemudian petugas mengamankan ratusan miras ,dan langsung dibawa ke kantor Satpol PP Kabupaten siak sebagai Barang Bukti,” imbuhnya. 

Masih kata Subandi, selain ruko Apotik yang didapati oleh pihaknya menjual miras, parahnya lagi pihaknya menemui warung penjual sate yang menyediakan pelayan wanita dan kama-kamar yang di duga berbau mesum.

Baca Juga:  Pemkab Siak Susun Dokumen Kajian Risiko Upaya Mitigasi Potensi Terjadinya Bencana Alam

“Kita juga menemukan warung sate yang menyediakan winita pelayan dan kamar kamar di duga ada berbau mesum,” katanya.

Razia kali ini dipimpin langsung oleh  Kasi Binwasluh Satpol PP Subandi S.Sos M.Si  didampingi Sekretaris Syamsurizal SE, Kabid Perundang undangan Zulfikri SSTP serta melibatkan Anggota TNI.

“Adapun Barang bukti yang berhasil kita amankan berupa Angker Bir 50 botol, Guines 145 botol,” Tutup Subandi.(*)

Komentar