Sadis, Diduga Karna Dendam, Pria Ini Tewas Bersimbah Darah di Parit Gajah

Rohul281 views

Rokan Hulu:Riaunet.com~Seorang warga Asal Nias berinisial MG (31 th) ditemukan Tewas Bersimbah Darah di Parit Gajah tepi jalan dekat Pos 1 PT.BK 1 Km 41 Desa Sontang Kecamatan Bonai Darussalam Kabupaten Rokan Hulu, Minggu siang (6/9/2020).

MG harus meregang nyawa setelah ditusuk pisau oleh pelaku A.Giawa alias Aliber (23 Th), Karyawan yang tinggal di Barak PT. BK I Desa Sontang, kini Pelaku dan Barang Bukti Pisau Sudah berhasil diamankan di Polsek Bonai Darussalam  Polres Rokan Hulu.

Kapolres Rokan Hulu melalalui Kapolsek Bonai Darussalam, Ipda Bijak Srirama Aji S.Tr.K saat dikonfirmasi via canal Selulernya mengatakan, pelaku yang bernama Anugerah Giawa alias Aliber itu mengaku nekat menusuk MG karena unsur sakit hati.

Dijelaskan Kapolsek yang baru menjabat di wilayah hukum Kecamatan Bonai Darussalam itu, Tragedi penusukan itu, terjadi pada Minggu (6/9) sekitar pukul 12.00 Wib, saat itu pelaku sedang duduk di depan rumahnya sambil merokok, K
kemudian dari arah rumah Halawa, pelaku melihat sekumpulan orang yang sedang duduk diantaranya, ada korban berinisial MG.

“Tak lama kemudian, MG pergi dengan mengendarai sepeda motor, dalam perjalanan korban diberhentikan oleh pelaku dan mengancam dengan mengeluarkan sebilah pisau yang sudah dibawa pelaku dari rumah, karna takut korban melompat dan berlari kearah arah parit gajah, lalu pelaku menusukkan sebilah pisau pada bagian bahu kanan dan bagian dada sebelah kanan, usai melakukan penikaman, pelaku pergi meninggalkan korban dalam keadaan bersimbah darah,” Jelas Kapolsek Ipda Bijak Srirama.

Terungkapnya kasus ini ketika masyarakat memberikan informasi bahwa ada temuan mayat laki-laki di dalam parit gajah di kebun kelapa sawit BK1 Desa Sontang yang telah meninggal dunia, mendapat informasi tersebut kapolsek bersama kanit reskrim menuju ke TKP.

Baca Juga:  Sontang Panen Raya Ubi Kayu

“Sesampainya di TKP, kita melihat korban sudah meninggal dunia dan mengeluarkan darah dibagian leher. Melihat kejadian tragis itu, Kapolsek Bonai Darussalam bersama kanit Reskrim langsung melakukan penyelidikan, dari hasil penyelidikan ternyata pelaku diduga atas nama Anugrah Giawa,” kata Kapolsek lagi.

Setelah memastikan siapa Pelakunya Kapolsek bersama Anggotanya langsung turun untuk menangkap Pelaku dirumahnya, saat di interogasi pelaku mengakui perbuatannya karena unsur dendam, sebab Korban sering menipu keluarga pelaku.

“Saat ini pihaknya telah menahan Anugrah Giawa sebagai tersangka kasus pembunuhan MG di Polsek Bonai Darussalam untuk proses hukum lebih lanjut,” Ujar Kapolsek Bonai yang baru menjabat itu.

Masih kata Kapolsek, tidak ada tersangka lain dalam kasus tersebut.

“Pelaku sudah kami amankan, dan kini masih dalam pemeriksaan,” katanya.(Hms/Nst)

Komentar