UAS Ajak Masyarakat Rokan Hulu Dukung Kelmi-Asparaini Di Pilkada Rohul 2024

Rohul291 views

Rohul:Riaunet.com-Dalam momen acara Haul ke 36 Abuya Syekh Haji Aidarus Abdul Ghany El-Khalidy , Rabu (24/7/2024) pagi, Ustad Abdul Shomad mengajak seluruh Masyarakat Rokan Hulu untuk mendukung Bakal Calon Bupati Rokan Hulu, Kelmi Amri -Asparaini untuk menjadi pemimpin Rokan Hulu 5 tahun kedepan.

UAS dalam ceramahnya, menggambarkan peran syech Aidarus Abdul Ghany El-Khalidy yang sukses dalam mensyiarkan ajaran agama Islam.

“Syech Aidarus tidak hanya duduk diam, disamping beliau Penceramah, sebagai Dosen beliau juga mendirikan Pondok Pesantren, ya inilah buktinya Pondok Pesantren Darussalam Saran Kabun yang sudah berkembang pesat” ujar UAS .

“Maka kalau memilih pemimpin itu, pilihlah calonnya dari kalangan Ustadz atau dari kalangan pesantren, agar nantinya pemimpin itu akan memperhatikan kepentingan keagamaan, dan kebetulan disini hadir ada Calon Bupati dan Calon Wakli Bupati yang dari kalangan pesantren” Ujar UAS.

Usai ceramah UAS , anggota DPR RI , Achmad M.Si, juga memperkenalkan bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Rokan Hulu, Kelmi Amri- Asparaini kepada 7000 jemaah yang hadir pada acara Haul tersebut.

“Insyaallah jika terpilih nanti, Bupati yang baru maka akan membangun musium Negeri Seribu Suluk, dan kita jadikan negeri yang religius”, ujar Achmad .

Pasangan Kelmi Amri -Asparaini digadangkan dengan sebutan Calon Bupati dan Wakil Bupati Rohul BERKELAS ( Bersama Kelmi Amri -Asparaini ) . Kelmi Amri , sosok politisi muda yang berpengalaman, yang memiliki jenjang karir politik pernah menjadi anggota DPRD kabupaten Rokan Hulu 2 Periode. Pernah menjadi ketua DPRD Rokan Hulu periode 2014-2019. Dia juga menjabat ketua DPC partai demokrat kabupaten Rokan Hulu. Saat ini, Kelmi Amri masih aktif menjadi anggota DPRD provinsi Riau periode 2019-2024 dan kembali terpilih jadi anggota DPRD Riau periode 2024-2029.

Baca Juga:  Sekda Pimpin Safari Ramadhan Pemkab Perdana Di Kecamatan Pendalian IV Koto

Sedangkan pasangannya, Bakal Calon Wakil Bupati Rohul, Asparaini S.Ag , M.Pd.I, adalah seorang Guru ngaji, yang sukses memimpin Pondok Pesantren Darussalam Saran Kabun. Aspraini dikenal sebagai sosok yang religius, disiplin dan mudah bergaul. Sifat pengayom dan peduli sesama dalam diri-nya, sangat dikenal di kalangan masyarakat Kabun dan sekitar . Dalam kontestasi Pilkada Rohul 2024 ini, Asparaini maju menjadi calon wakil Bupati Rokan Hulu, usungan partai PKS.


Terkait pasangan BERKELAS ini, Kelmi Amri mengatakan, ” ini sudah fix, dan kami siap mendaftar. Sejauh ini , pasangan Kelmi Amri -Asparaini , mendapat dukungan 4 partai koalisi yakni Demokrat, PKS, PSI dan PPP dengan komposisi 13 kursi DPRD. Insyaallah, syarat untuk pendaftaran ke KPU sudah memenuhi.”

Sementara itu, politisi senior PKS Rokan Hulu , Ustad Adam syafaat, menyatakan PKS akan jadi garda terdepan dalam memenangkan jagoannya , yakni pasangan BERKELAS. (Na)

Komentar