Siak:Riaunet.com-Wakil Bupati Siak pimpin Apel Hut PGRI ke 73 serta peringatan Hari Guru Nasional tahun 2018 bertempat di Lapangan Bola Kaki Sriwangsa Bungaraya kecamatan Bungaraya (23/11/18).Jumat pagi.
Dalam sambutannya,Wakil Bupati Siak Drs.H.Alfedri M.Si menyampaikan atas nama Pemerintah Kabupaten Siak, sangat menyambut baik setiap event-event atau kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan oleh PGRI baik di tingkat Kabupaten, Provinsi maupun Nasional, lebih-lebih lagi kaitannya dengan perjuangan terhadap nasib dan masa depan guru-guru kita. Guru yang telah mendidik, membimbing anak-anak bangsa sehingga menjadi anak yang cerdas, disiplin dan berprestasi.
“pada momentum yang baik ini, di hari Jum’at yang agung pula, saya menyampaikan penghargaan yang setinggi-tinggi nya dan ucapan selamat kepada anak-anak didik kita yang telah berhasil memperoleh prestasi baik tingkat provinsi, nasional mapun internasional. Keberhasilan atas prestasi ini sebenarnya tidak terlepas dari peran aktif semua pihak terutama guru”,kata alfedri
Ia juga mengucapkan selamat kepada guru atau tenaga kependidikan yang selalu berinovasi dalam rangka peningkatan mutu pendidikan dengan cara membuat karya dan menulis buku.selain itu,alfedri juga menjelaskan bahwa sudah banyak guru yang berkarya dengan cara menulis buku dan ini merupakan sebuah inovasi yang harus diberikan apresiasi”,jelasnya.
“Teruskan perjuangan Bapak/Ibu untuk mencerdaskan anak bangsa khususnya anak-anak di Kabupaten Siak. Selanjutnya perlu saya sampaikan bahwa saya berkomitmen akan memberikan bea-siswa kepada peserta didik berprestasi baik akademik maupun non akademik sampai ke jenjang pendidikan S3 bagi prestasi di tingkat internasional. Untuk guru tetap menjadi komitmen kami dalam rangka peningkatan kualifikasi pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi”,tutup alfedri. [rls/hms].
Komentar