Rohul:Riaunet.com-Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Rokan Hulu, 1 November 2019 lalu, terima dana zakat profesi dari karyawan PTPN V Sei Rokan, Kecamatan Pagaran Tapah.
Zakat profesi karyawan PT.PN V ini disalurkan langsung menejer PT.PN V Sori P Ritonga, di kantor Baznas Rokan Hulu.
Wakil Ketua bidang pengumpulan zakat, Abdul Wahid mengatakan, “zakat yang disalurkan mulai Bulan Oktober 2019, sebesar Rp35.652.192. Yang dibayarkan zakat untuk 300 karyawan.”
Abdul Wahid juga menambahkan semoga perusahaan yang lain di Rokan Hulu dapat mengikuti langkah PTP V Sei Rokan.
” Semakin banyak zakat yg terkumpul, semakin banyak pula keluarga kurang mampu yg terbantu. Pemdapun diharapkan perannya mendorong perusahaan-perusahaan agar berzakat ke Baznas Rokan Hulu, disampaing sosialisasi yang terus digalakkan Baznas Rohul.” Tandas Abdul Wahid.(Na).
Komentar