Qari Juara Internasional akan Tampil di MTQ-34 Aceh Utara

Berita Aceh230 views


Aceh Utara:Riaunet.com-Qari yang pernah meraih juara MTQ Internasional di Turki tahun 2015 lalu, Tgk Takdir Feriza Hasan, SPd.I, dipastikan akan tampil pada acara pembukaan kegiatanMTQ ke-34 Kabupaten Aceh Utara di lapangan Landing Kecamatan Lhoksukon, Jumat malam, 22 Februari 2019.


Tgk Takdir Feriza Hasan pernah meraih Juara I pada even MTQ Internasional di Turki, yakni saat menjadi Duta Indonesia pada Turkey International Holy Quran Memorization and Recitation Competition yang berlangsung pada 6 – 12 Juli 2015 di Istanbul, Turki. Setelah itu, Putra Aceh Besar kelahiran tahun 1986 ini, pernah beberapa kali diundang langsung oleh Presiden Turki Recep Tayyib Erdogan untuk tampil dalam seremonial keagamaan di sana.

“Iya, kita undang Tgk Takdir Feriza Hasan sebagai Qari Jemputan untuk tampil pada malam pembukaan MTQ ke-34 Kabupaten Aceh Utara,” kata Tgk M Idris, SE, Kepala Dinas Syariat Islam Kabupaten Aceh Utara, Rabu, 20 Februari 2019.

Kata dia, persiapan pelaksanaan MTQ tersebut sebagian besar telah rampung 100 persen. Hanya tinggal mimbar utama yang menunggu finishing, dan dipastikan akan selesai  dalam dua hari ke depan. Untuk itu, pihaknya bersama seluruh unsur panitia bekerja fulltime untuk menyiapkan semua kebutuhan demi menyukseskan pelaksanaan MTQ dimaksud.

MTQ ke-34 Kabupaten Aceh Utara memperlombakan tujuh cabang, masing-masing qiraat sab’ah, hifzil qur’an, syarhil qur’an, fahmil qur’an, tafsir qur’an, khattil qur;an, dan cabang MMQ, dengan jumlah total peserta sebanyak 929 orang. Mereka akan ditempatkan pada pemondokan di gampong-gampong sekitar Landing Kecamatan Lhoksukon.


“Kita sangat mengharapkan seluruh masyarakat Aceh Utara, khususnya masyarakat sekitar Landing untuk mendukung penuh kegiatan ini, sehingga pelaksanaan MTQ berlangsung sukses dalam rangka mensyiarkan nilai-nilai Qur’ani kepada generasi muda kita,” kata Tgk M Idris. (MI)

Baca Juga:  Diduga Alami Gangguan Jiwa, Basri Tewas Dibacok Adik Abang Kandung

Komentar