Mengenang Jasa Para Sultan, Pemkab Siak Gelar Ziarah Kubur

Siak416 views

SIAK:Riaunet.com~Pemkab Siak melaksanakan Ziarah Kubur ke Makam para Sultan, yang dimulai dari makam Sultan Abdul Jalil Rakhmadsyah atau Raja Kecik di Kampung Langkai, Kecamatan Siak.

Pelaksanaan Ziarah kubur ke makam para Sultan Siak tersebut, dipimpin langsung oleh Wakil Bupati Siak Husni Merza, Rabu (21/9/2022).

Usai Ziarah ke makam Raja Kecik, dilanjutkan ke komplek Makam Sultan Muhammad Abdul Jalil Muzaffar Syah atau Tengku Bunga Asmara, di Kecamatan Mempura. Serta ziarah ke komplek makam Koto Tinggi dan Makam Sultan Syarif Kasim II di Kecamatan Siak.

Saat ditemui seusai melaksanakan Ziarah Kubur, Wakil Bupati Siak Husni Merza mengucapkan syukur hari ini Pemerintah Kabupaten Siak melalui Dinas Pariwisata akan melaksanakan 2 kegiatan, yakni ziarah kubur ke makam para Sultan Siak di Kabupaten Siak, dan Khatib Beghanyut.

“Alhamdulillah, hari ini kami telah melaksanakan ziarah ke makam 9 Sultan Siak di 4 lokasi berbeda. Ini merupakan kegiatan tahunan kita, untuk mendoakan dan bersyukur atas jasa para Sultan Siak dan malam nanti kita akan melanjutkan dengan tradisi Ghatib Beghanyut”, ucap Husni.

Ziarah ke makam para Sultan Siak tersebut, merupakan doa dan wujud syukur kepada Allah SWT karena telah memberikan para Sultan yang telah berjasa memimpin Siak.

“Dengan jasa para Sultan tersebut, kita saat ini bisa menikmati apa yang ada dan kita lihat sekarang dan Siak bisa dikenal. Oleh karena itu, mari sama-sama kita doakan agar para Sultan Siak tersebut, Allah SWT memberikan ampunan kepada para Sultan dan Allah SWT jadikan kuburan sebagai taman-taman surga”, ajak Wabup Husni.

Terkait dengan kegiatan Ghatib Beghanyut, Husni menjelaskan bahwa Ghatib Beghanyut merupakan tradisi yang dikemas dalam bentuk wisata Religi.

Baca Juga:  Pria di Perawang ini Diamankan Polisi Karna Mencuri Motor dan HP

“Ghatib Beghanyut merupakan ikhtiar dari masyarakat Kabupaten Siak dahulu, untuk memohon dan berdoa kepada Allah SWT, agar dijauhkan dari musibah, penyakit dan marabahaya”, jelas Wabup Siak tersebut.

Selain Wakil Bupati Siak Husni Merza, Ziarah ke makam para Sultan Siak tersebut juga dihadiri oleh Asisten 1 Setda Kabupaten Siak Fauzi Asni, Asisten III Setda Kabupaten Siak Jamaluddin, Ketua LAMR Kabupaten Siak Wan Said, tokoh agama, tokoh masyarakat serta undangan lainnya. (rdk)

Komentar