Langsa:Riaunet.com-Dandim 0104/Aceh Timur Letkol Inf Muhammad Iqbal Lubis menghadiri pelantikan dan pengukuhan Pengurus Cabang FKPPI (Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan dan Putra Putri TNI/Polri) 0106 Aceh Timur dan 0120 Kota Langsa, yang dilantik oleh Ketua PD I FKPPI Aceh Dr. Ir. H. Alfiansyah Yulianur, BC, yang diselenggarakan Pengurus Cabang (PC) FKPPI 0120 Kota Langsa, yang bertempat di Gedung Cakradonya, Jln. Ahmad Yani, Gampong Pekan Langsa, Kecamatan Langsa Kota, Kota Langsa, Sabtu (02/02/2019).
Pada sambutannya, Ketua PD I FKPPI Aceh Dr. Ir. H. Alfiansyah Yulianur, BC menyanpaikan ucapan Selamat kepada Ketua PC FKPPI 0120 Kota Langsa dan PC FKPPI 0106 Aceh Timur beserta pengurus yang telah di lantik, yang selama ini sudah koperatif di Provinsi Aceh.
“Tahun politik ini sebagai FKPPI harus paham benar inti dari Pemilu 2019 mendatang dan harus netral sehingga tidak terbawa arus dalam pesta demokrasi untuk menjunjung NKRI sebagai landasan berbangsa. Untuk menjaga dan menolak ujaran Kebencian dan SARA serta besikap netral dalam Pemilu 2019, “pungkasnya.
Ketua PC FKPPI 0120 Kota Langsa dalam sambutannya ia berharap dengan dilantiknya pengurus yang baru dapat menjadi semangat bagi segenap pengurus dan anggota FKPPI PC 0120 dan 0106 untuk dapat menjalin kerjasama dengan Unsur Pemerintahan serta Masyarakat.
“Kami pengurus yang baru dilantik berjanji dan siap bekerja sama mendukung program-program Pemerintah baik dalam bidang Belanegara, Sosial maupun bidang lainnya demi kejayaan NKRI,”katanya.
Dandim 0104/Atim selaku Pembina FKPPI dalam arahan nya FKPPI tumbuh dari Sapta Marga, Pancasila dan UUD 45, harus siap menjadi Garda terdepan dalam menjaga keutuhan NKRI serta sial membantu dalam pembangunan.
“Ia juga menghimbau agar FKPPI tidak dimanfaatkan untuk kepentingan Pribadi maupun golongan, FKPPI tidak hanya sekedar organisasi tetapi diharapkan dapat membantu tugas TNI/Polri menjaga keutuhan NKRI, “pungkas Dandim.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kasat Bimas Polres Langsa Kota Iptu Raja Bangsawan, Kasat Bimas Polres Kab. Aceh Timur Iptu Azman, Sekretaris PD I FKPPI Aceh T. Muda Ariaman, Ketua PC FKPPI 0120 Kota Langsa Syahbuddin Ujang, Ketua PC FKPPI 0106 Aceh Timur MB. Bandi Harvirdaus, SH, Ketua KNPI Kota Langsa Mukhtar Hadi, AMD, Jajaran Pengurus dan Anggota FKPPI Kota Langsa dan Kab. Atim, dan Tamu undangan. [MI].
Komentar