BLK Komunitas YPMA Taja Pelatihan Tekhnologi Informasi dan Komunikasi

Rohul423 views

Rohul:Riaunet.com-Balai Latihan Kerja (BLK) Komunitas Yayasan Pendidikan Muhammad Abduh (YPMA) gelar pelatihan Komputer Jurusan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK). Kepala BLK YPMA, Hidayati mengatakan pelatihan dibuka untuk dua angkatan yakni angkatan I dan II dengan jumlah peserta 32 orang.

Pembukaan pelatihan sendiri dikangsungkan Senin 21 Oktober 2019 bersamaan dengan acara peresmian pemakaian gedung BLK YPMA , di halaman BLK Komunitas YPMA, yang terletak di KM 4 Desa Suka Maju, Kecamatan Rambah Kabupaten Rokan Hulu.

” Ada 32 orang peserta pelatihan perdana di BLK Komunitas YPMA ini.Angkatan I terdiri dari 16 orang dan angkatan II 16 orang peserta. Untuk peserta , kita utamakan anak putus sekolah, dengan tujuan agar mereka memiliki peluang di dunia kerja dengan skill yang di peroleh selama pelatihan di BLK ini.” Ujar Ketua BLK Hidayati .

Setelah resmi dibuka Senin pagi, pelatihan TIK perdana di BLK YPMA ini akan berlangsung setiap hari dari Senin – Jum’at, selama 30 Hari lamanya.

” Karna keterbatasan ruangan peserta yang mengikuti pelatihan dibagi menjadi dua sesi belajar, untuk sesi pertama masuk pukul 07 : 30 WIB sampai pukul 03 : 00 WIB, untuk sesi kedua masuk pukul 03 : 00 WIB sampai pukul 09 : 30 WIB malam”, terang Hidayati.

Layaknya pelatihan di BLK milik pemerintah, pelatihan di BLK YPMA juga tidak di lungut biaya. Peserta pelatihan cukup datang, belajar pada waktu yang ditentukan, dan akan mendapatkan ilmu komputer.

” seluruh masyarakat Rohul yang mengikuti pelatihan disini cukup datang, dan timba ilmunya. Nanti kami akan sediakan segala fasilitas selama pelatihan termasuk seragam dan makan peserta selama pelatihan, free / tidak dipungut biaya,” tegas Hidayati.

Baca Juga:  Jelang Pemilu, DPC Demokrat Rohul Sambangi DPD PKS

Selain itu, kepala BLK YPMA, Hidayati berhap agar dengan diresmikannya BLK ini agar kedepan Yayasan Pendidikan Muhammad Abdub dapat berperan membentuk Sumber Daya Manusia Rohul yang lebih maju, dan peserta yang menimba ilmu di BLK itu diharapkan dapat memperoleh pekerjaan baik dilembaga pemerintah atau swasta. (Des/ Mita)

Komentar