Rokan Hulu:Riaunet.com~Himpunan Mahasiswa Universitas Pasirpangaraian Pengaraian (UPP) menggelar Silaturahmi ke Panti Asuhan Al-Khairiyah Pasirpangaraian di jalan Kelompok Tani kawasan Pemda, Kamis (7/1/2021).
Silaturahmi Hima UPP ini, sekaligus penyerahan bantuaan berupa alat tulis – menulis, seperti buku pena dan sebagainya.
Danga Syaputra, Pembina Hima UPP mengatakan, dalam meningkatkan jiwa sosial kita mengedepankan bersosialisasi, yang pada hari ini di Panti Asuhan Al-Khairiyah Pasir pangaraian.
“Dalam agenda Hima Agribisnis ini ada beberapa divisi, salah satunya divisi pendidikan, untuk itu pada hari ini kita memyerahkan bantuan kepada panti asuhan berupa alat tulis menulis, agar anak-anak yang di panti ini dapat belajar dengan giat dan lebih baik,” katanya.
“Untuk kegiatan ini sebelumnya sudahkami lakukan pada tahun lalu, seperti menyarahkan sembako dan pakaian-pakaian, dan untuk kedepannya kegiatan ini akan menjadi kegiatan rutinitas kami,” tambahnya. (Nst)
Komentar