Kapolda Riau dan Bupati Siak Hadiri Gebyar Sholawat di Kecamatan Kerinci

Siak393 views

SIAK:Riaunet.com~Alfedri hadiri acara Gebyar Sholawat pondok pesantren Miftahul Quran di Kampung Seminai Kecamatan Kerinci Kanan, Rabu malam (23/10/2019).

Acara ini diselenggarakan bersempena dengan peringatan hari Santri Nasional tahun 2019. Bupati Siak Alfedri mengucapkan selamat datang kepada Kapolda Riau Irjen Agung Setya Imam Effendi yang telah hadir di Kecamatan Kerinci kanan dalam menghadiri acara tersebut.

Alfedri menyebutkan dengan hadirnya Kapolda di Kecamatan Kerinci kanan bisa membawa keberkahan bagi masyarakat. Tak lupa ia juga mengucapkan selamat hari santri dihadapan para santri yang hadir, santri adalah pemersatu bangsa ditanah air ini maupun sebagai tonggak bagi lahirnya tokoh ulama di negri ini.

“Sudah 3 kapolda yang mengunjungi kecamatan kerinci kanan, ini yang dinamakan tuah kecamatan, semoga dengan kehadirian beliau disini bisa memberikan pencerahan kepada kita semua, Ucapnya.

Dikatakannya, kapolda riau yamg baru saja dilantik 20 hari yang lalu juga telah mempunyai program untuk masalah penanganan karhutla maupun masalah keamanan dan penegakan hukum dengan baik di negri lancang kuning ini, sehingga beliau berharap agar Kapolda Riau yang baru, bisa menjalankan amanah dengan baik, khususnya untuk penanganan narkoba.

Sementara itu, Kapolda Riau Irjen Agung Setya Imam Effendi, menyebutkan bahwa sempena dengan hari santri, ia ingin membangun riau khususnya kabupaten Siak untuk lebih baik lagi, beliau melihat bahwa ada harapan besar di kabupaten siak ini yang bisa dicapai kedepannya bahwa santri siap untuk mengisi pembangunan dimasa yang akan datang.ia juga menghimbau kepada para santri agar selalu bijak dengan positif dalam menggunakan internet,sehingga bisa dipergunakan dengan sebaik baiknya. Mengingat pada saat ini banyak penyalahgunaan Handphone yang menuju kepada krisis moral dan penyalahgunaan media internet yang dikenal dunia maya.

Baca Juga:  Diduga Akan Edarkan 7 Paket Narkotika, Pria di Tualang Ini di Bekuk Polres Siak

“Melalui Handphone yang sudah canggih, banyak hak yang bisa dilakukan baik hal positif maupun negatif, terutama pengaruh negatif, tolong para orang tua maupun lingkungan untuk selalu tetap bijak dalam menggunakan Handphone,” kata Kapolda Riau.

Diketahui bahwa pada sebelumnya dilakukan peletakan batu pertama untuk pembangunan masjid oleh Bupati Siak Alfedri, Kapolda Riau Irjen Agung Setya Imam Effendi, Kalolres Siak AKBP Doddy Ferdinand Sanjaya, maupun pimpinan pondok pesantren.pada acara tersebut. Yang juga dihadiri oleh Camat Kerinci kanan Lutfi, Danramil Siak yang mewakili dandim, Anggota Dprd Provinsi Riau serta Wakil Ketua DPRD Kab siak, Fairus. (rdk)

Komentar