Banda Aceh:Riaunet.com – Ketua Forum Paguyuban Mahasiswa dan Pemuda Aceh (FPMPA) menyatakan mendukung sepenuhnya kebijakan Plt Gubernur Aceh mengangkat Ir Helvizar Ibrahim MSi sebagai Plt Sekda Aceh.
Hal ini disampaikan oleh ketua FPMPA, Sudirman SP dalam siaran persnya kepada media ini, Jum’at (01/02/2019).
“Kendatipun kita belum pernah berjumpa Pak Helvizar, namun selama ini kita senantiasa mengamati pejabat-pejabat yang ada di Aceh. Pak Helvizar ini menurut pengamatan kita merupakan sosok yang sangat berpengalaman di dunia birokrasi, pernah menjadi staf ahli gubernur bidang keistimewaan, kepala Disnaker, Kepala BPM, dan sempat menjabat sebagai kepala Dinas Kominfo, telematika dan persandian Aceh. Jadi, kita lihat beliau sosok yang sangat mumpuni untuk menangani persoalan birokrasi, dan beliau sosok yang cerdas serta komunikatif” jelas Sudirman.
Menurut Sudirman, penunjukan Helvizar Ibrahim sebagai Plt Sekda adalah kebijakan dengan pertimbangan matang dikala Sekda Aceh Drs Dermawan MM harus memasuki masa pensiun. Jadi, tidak mungkin posisi Sekda itu kosong, dan harus diganti oleh orang yang tepat tentunya.
“Kita berharap kekosongan jabatan Sekda ini, Alhamdulillah diisi oleh orang yang tepat profesional dan mumpuni. Kita berharap meskipun dalam waktu yang tidak terlalu lalu lama, Pak Helvizar mampu memberi kesan positif dan melaksanakan tugas sebagai Plt Sekda secara maksimal,”imbuhnya.
Sudirman juga menyampaikan, pada Agustus 2018 silam Helvizar Ibrahim sempat membawa harum nama Aceh dengan menerima anugrah sebagai salah satu provinsi dengan pembinaan K3 terbaik se-Indonesia.
“Jika lihat track record dan pengalaman memang sudah selayaknya beliau diberi amanah itu. Bahkan sebelumnya kita berpikir beliau masuk dalam satu dari 3 besar calon sekda Aceh, namun ternyata hanya sampai 10 besar,” sebutnya.
Sudirman berpesan kepada Sekda Aceh untuk terus memaksimalkan pembenahan birokrasi di Aceh.
“Kita berharap kendatipun hanya sebagai pelaksana tugas, pak Helvizar hendaknya dapat terus memaksimalkan program-program reformasi birokrasi sebagaimana yang diciptakan pemerintahan Aceh hebat,”tandasnya.
Sebelumnya, Plt Gubernur Aceh Nova Iriansyah menunjuk Helvizar Ibrahim yang kini menjabat kepala Disnaker modul sebagai Plt Sekda Aceh, Kamis(31/01/2019) di Pendopo Gubernur Aceh. Penunjukan Plt Sekda Aceh ini dilakukan untuk mengisi kekosongan dikarenakan Drs Dermawan MM akan pensiun pada 1 Februari 2019.].[MI].
Komentar