Kegiatan yang digelar di halaman Mapolres Aceh Utara itu dibuka oleh Kapolres Aceh Utara, AKBP.Ian Rizkian Milyardin,S.IK, dihadiri Wakapolres Aceh Utara, para Kabag Polres. Aceh Utara, para Kasat Polres Aceh Utara, para Kasubbag Polres Aceh Utara, para Kasi Polres Aceh Utara, para Kapolsek Jajaran Polres Aceh Utara, seluruh Personil polres Aceh Utara dan satu SSK Brimob Den B Pelopor, satu SST TNI dan wartawan dari Media cetak dan elektornik. Serta Tim Wasops dari Itwasda Polda Aceh yang pada saat simulasi melakukan Wasrik ke Polres Aceh Utara.
Dalam kegiatan tersebut juga ditampilkan satu Unit Kendaraan Water Canon, 10 Unit Kendaraan R2 Milik Tim Raimas Polres Aceh Utara, lima unit Kendaraan R2 Brimob dan satu unit Ran Jibom Brimob.
“Bertujuan memberikan Gambaran Kepada seluruh Personel Polri, TNI dan instansi terkait tentang Tugas Pokok masing – masing dan situasi dilapangan serta meningkatkan sinergitas agar pelaksanaan tugas pengamanan Pemilu 2019 dapat berjalan dengan lancar,”Kapolres Aceh Utara, AKBP.Ian Rizkian Milyardin S.IK dalam siaran persnya. [MI].
Komentar