Polres Bireuen, Tangkap Pencuri Honda di Kota Langsa

Berita Aceh248 views


Bireuen:Riaunet.com-Anggota Satreskrim Polres Bireuen, berhasil menangkap seorang pencuri honda, di kota Langsa Aceh Timur, Rabu (13/02),bersama barang bukti lalu dibawa pulang ke Polres Bireuen bersama tersangka. 
Hal ini sebagaimana dijelaskan Kapolres Bireuen AKBP Gugun Hardi Gunawan Msi melalui Kasatreskrim Iptu Eko Randi Oktama SH, Kamis(14/02)menyebutkan penangkapan terhadap pelaku pencuri honda vario BL 5664 ZAP, bermula atas laporan pemilik honda, Cut Sitti Nurbaya,42, warga Gampong Kreueng Deue Kecamatan Peusangan .

Matanggelumpangdua Kabupaten Bireuen. 
Hilangnya honda warna merah ini, menurut pemiliknya saat dipikir didepan Bank Aceh, Lokasi Jalan Nasional Banda Aceh Medan, Bandar Bireuen, Kecamatan Kota Juang Kab Bireuen, pada Rabu(06/02)Sekitar pukul 11, 00 wib,pemiliknya masuk ke Bank Mandiri Syariah Bireuen,untuk membuka rekening pada bank dimaksud. 


Setelah itu, tambah Eko Randi Oktama, ibu ini, ingin pulang ke rumah, sewaktu mengambil honda vario, ternyata tidak ada lagi ditempat parkir tersebut.Waktu ditanya pada tukang parkir Abdulrahman, ada orang mengambilnya seorang lelaki , dengan ciri ciri hitam, pakai baju warna hitam pula dan pakai topi, setelah itu membawa honda arah Timur. 


Pemilik honda tersebut, pulang ke rumah, untuk mengambil honda butut (tua), untuk mencari honda miliknya yang dicuri orang tak dikenal, mungkin dapat, setelah keliling kota Bireuen, Honda yang telah hilang tak dapat lagi, maka,dibuat pengaduan ke Polres Bireuen, setelah menerima laporan personil Satreskrim Polres Bireuen,terus melacak pelaku. 


Dari hasil penelitian dan pengembangan kasus pencurian, data pelaku ternyata Zulkifli, 56,warga Kota Lintang Kecamatan Kuala Simpang Aceh Taming, hamba hukum ini, meluncur ke sana, kebetulan tersangka berada di Gampong Sungai Lung Kecamatan Kota Langsa Timur, Kota Langsa, langsung ditangkap secara paksa tanpa ada perlawanan, Rabu(13/02), sekira pukul 05,00 wib. 

Baca Juga:  Di Paya Bakong,  Satu Unit Rumah Panggung Hangus Terbakar


Setelah itu tersangka bersama barang bukti honda motor vario, dibawa ke Polres Bireuen, untuk pengusutan lebih lanjut, sebut Eko Randi Oktama. 


Warga masyarakat Bireuen, sangat apresiasi terhadap anggota Satreskrim, dibawah pimpinan Kasatreskrim Iptu Eko Randi Oktama SH, gerak cepat laporan warga, yang kehilangan honda maupun laporan kasus lainnya, yang sangat meresahkan warga selama ini, oleh sebab itu,kita sangat berterima kasih kepada semua personil Polres Bireuen, saling kerja sama dengan masyarakat  untuk menjaga keamanan,ujar sejumlah warga kota Bireuen, yang dihubungi secara terpisah (Zal). 

Komentar