Wabup Buka Kegiatan Pelatihan Kesiapsiagaan Dalam Menghadapi Bencana

Berita Aceh261 views
Bangkejeren:Riaunet.com-Wakil Bupati Gayo Lues H.Said Sani, memberikan sambutan
sekaligus membuka Kegiatan Pelatihan Kesiapsiagaan Dalam Menghadapi
Bencana di Gayo Lues. Tampak hadir dalam acara pembukaan Kegiatan
tersebut, Perwakilan BPBD Provinsi Aceh, Kepala SKPK terkait, seluruh
Camat dan Pengulu, penggiat lingkungan dan para peserta pelatihan.
Pelatihan ini dipanitiai oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah
Kabupaten Gayo Aceh. Bertempat di Balai Pelatihan Desa Lempuh
Kecamatan Blangkejeren, pada Selasa (18/09/2018) sekitar pukul 10.00 wib.

Dalam sambutannya Wakil Bupati Kabupaten Gayo Lues, H.Said Sani
menyampaikan bahwa “Keberadaan BPBD adalah anugrah bagi masyarakat
Gayo Lues. Mengingat Gayo Lues adalah daerah yang cukup rawan bencana,
ditambah musim dan cuaca yang berubah ubah dan ekstrim.

“Lembaga BPBD memiliki peran penting dalam menangani bencana alam
mengingat Gayo Lues ini merupakan salah satu hulu sungai dari beberapa
kabupaten di Provinsi Aceh.” Kata Wabup.

Dia menyampaikan pula, bahwa mengingat anggaran yang terbatas, agar dinas terkait dapat membantu BPBD dalam menjaga Gayo Lues untuk siap dalam menghadapi bencana. Wajib adanya kelompok
disetiap kampung yang siap menghadapi bencana yang terjadi.

“Kita juga berharap ada upaya upaya dari Pemerintah dan penggiat lingkungan untuk
memperhatikan daerah aliran sungai Tripe sehingga dapat mencegah perahnya bencana alam” kata Said Sani.

Kemudian kepada para peserta pelatihan Said Sani berharap, agar para
peserta dapat menerapkan ilmu pengetahuan yang di dapatkan pada
lingkungannya.

“Harus ada komitmen bagi para peserta untuk menjadikan pelatihan ini
sebagai awal menerapkan penanggulangan bencana di kampung masing
masing. Menciptakan kesiapsiagaan terhadap bencana alam yang mungkin
terjadi di lingkungan masyarakat kampung masing masing” harap Said
Sani.

Dikesempatan yang sama Ketua Panitia, Hendra, menginformasikan bahwa kegiatan pelatihan tersebut bertujuan untuk menghasilkan masyarakat
yang tanggap dan siap siaga dalam menghadapi bencana, guna menciptakan
Gayo Lues menjadi Kabupaten yang siap siaga bencana.

“Pelatihan ini akan dilaksanakan selama tiga hari 18-21 September 2018. Peserta
pelatihan berjumlah 280 orang dari berbagai instansi, Pengulu, penggiat lingkungan di Kabupaten Gayo Lues” kata ketua Panitia. [MI].
Baca Juga:  Imam Masjid Aqsa Kunjungi Masjid Al-Ikhlas Bireuen 

Komentar