Marching Band, SMPN 1 Bireuen, Pertahankan Juara Piala Gubernur Aceh 

Berita Aceh238 views
Bireuen:Riaunet.com-Marching Band Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 1 Bireuen, akan mempertahankan juara umum Piala Gubernur Aceh, pada September 2019  mendatang, kini sedang giat melakukan latihan.

Hal ini sebagaimana dijelaskan Kepala SMP Negeri 1 Bireuen Ibrahim, dalam keterangannya kepada media ini,Rabu (06/02)menyebutkan bahwa sejak tahun 2018 lalu, anak didiknya 80 orang siswa, yang tergabung dalam kelompok personil Marching Band,pernah meraih juara umum Piala Gubernur Aceh  tahun 2018 lalu.

Kini, para siswa yang bergabung dalam khusus kelas Marching Band bersama guru pembimbing Yusleni,dan Elfizal, sudah siap meraih kembali juara umum Piala Gubernur Aceh tersebut,tutur Ibrahim.

Marching Band Gita Bate Kureng SMP Negeri 1 Bireuen, dibawah pelatih Arif Maulana (Juara PON) dan Baihaqi, Zul fahmi, bersama Deni Herizal, terus membina siswa kegiatan ekstra kurikulum baik pagi maupun sore dikomplek halaman sekolah ini.

Selama meraih juara umum 2018, banyak kegiatan yang diikuti dan diundang Pemerintah Kabupaten Bireuen dan organisasi massa juga kegiatan dari unsur TNI bersama Polri setempat.Bahkan setiap 17  Agustus.

Sekolahnya tambah pak bram, yang sering dipanggil sehari hari ini, Dari  kalangan pendidik dan masyarakat, karena telah dibuat khusus kelas Marching Band sekitar 80 orang  siswa, dukung orang tua (wali murid) dipanggil Kesekolah untuk musyawarah anaknya dimasukkan kegiatan proses belajar pada klas tersebut, tanpa mengganggu proses belajar mengajar seperti biasa.

Dukungan orang tua dan siswa Marching Band ini, dibawah komando Dira, merupakan salah satu Marching, digemari dikalangan lembaga pendidikan di Kabupaten Bireuen, Untuk tahun 2019 ini, harus dapat meraih juara umum kembali pada Piala Gubernur Aceh, oleh sebab itu siswanya terus berlatih tak ketinggalan proses belajar juga diikuti setiap hari bisa.

Bila ada kegiatan semua biaya ditanggung secara kemitraan bersama wali siswa, ungkap Ibrahim [Zal].
Baca Juga:  Buron 2 bulan, DPO Kasus Sabu Ditangkap Saat Bersembunyi Dikebun Kosong

Komentar