APEL  KEHORMATAN DAN RENUNGAN SUCI DI KOTA LANGSA”

Berita Aceh298 views
Langsa:Riaunet.com~Dalam rangka Hari Ulang Tahun Ke-73 Republik Indonesia Dandim 0104/Aceh Timur melaksanakan Apel Kehormatan dan Renungan Suci bertempat di Taman Makam Pahlawan (TMP), Desa Payobujok Seuleumak, Kota Langsa, Rabu (17-08-2018).

Dandim 0104/Atim Letkol Inf Muhammad Iqbal Lubis disela-sela acara tersebut mengatakan bahwa Apel Kehormatan dan Renungan Suci merupakan suatu penghormatan terhadap para pahlawan kita yang telah gugur dalam rangka merebut kemerdekaan dari tangan para penjajah. Untuk itu kita sebagai rakyat Indonesia tidak boleh melupakan jasa-jasa pahlawan yang telah memberikan kemerdekaan terhadap bangsa Indonesia.

“Mari kita mengisi kemerdekaan ini agar sesuai yang dicita-citakan para pahlawan kita yaitu menjadikan bangsa Indonesia hidup damai, aman, tentram dan sejahtera serta hidup makmur,” ajak Dandim.

Dandim 0104/Atim menyebutkan bahwa upacara renungan suci ini adalah kegiatan rutin yang dilaksanakan setahun sekali dalam memperingati HUT Kemerdekaan RI 17 Agustus 1945.

“Ini merupakan rangkaian kegiatan peringatan ulang tahun kemerdekaan RI, besok paginya 17 Agustus kita laksanakan detik-detik proklamasi kemerdekaan di lapangan Merdeka Kota Langsa,” ujar Dandim.

Turut hadir dalam acara Kapolres Kota Langsa selaku Inspektur Upacara, Anggota Kodim 0104/Atim, Anggota Polres Kota Langsa, Forkopimda Kota Langsa, Jajaran SKPK Pemko Langsa, FKPPI dan Pramuka Langsa. Acara berlangsung aman dan tertib. [MI].
Baca Juga:  Ciptakan Kota Langsa Asri, Bersih Dan Sehat, Kodim 0104/Atim Gandeng Forkopimda Gelar Gotroy

Komentar