BNNK Bireuen Tanamkan Pesan Anti Narkoba Bagi Anak Usia Dini

Berita Aceh355 views

Bireuen:Riaunet.com – Kasubbag Umum, BNNK Bireuen, Zakaria, SKM mengatakan bahwa Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Bireuen menggelar kegiatan lomba mewarnai Poster P4GN bagi anak-anak TK/SD/MI/ dalam rangka memperingati  Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) 2018, di Suzuya Bireuen.

Prosesi pelaksanaan kegiatan dilaksanakan dengan dukungan dari Pengelola Suzuya Bireuen dan Amazone Bireuen dengan yang diikuti sebanyak 35 siswa/siswi TK/SD/MI.

Menurut Zakaria, SKM kepada Riaunet.com Jumat (21/9) mengatakan bahwa program ini merupakan  pilot project program Aksi Siswa Bebas Narkotika (ASBN) yang sedang digalakkan oleh tim BNNK Bireuen.

Disebutkan, tujuan pelaksanaan kegiatan tersebut selain menjalin rasa kebersamaan, persaudaraan juga  sinergi antara BNNK Bireuen, Instansi Swasta dan Lingkungan Pendidikan (Sekolah) dalam rangka P4GN.

“ Kami mengapresiasi kerjasama ini dan semoga terus berlanjut dengan rayutan erat tali silaturrahmi dengan rasa kebersamaan,persaudaraan dan sinergi yang terus dipertahankan serta terus ditingkatkan.” Sebut Zakaria yang akrab dipanggil Pak Jack.

Disamping itu mengikuti lomba mewarnai poster P4GN, seluruh orang tua ikut hadir juga  mereka akan diberikan sosialisasi “parenting skill” dalam rangka deteksi dini penyalahgunaan narkoba oleh tim P2M BNNK Bireuen.

Dijelaskan, dari hasil poster yang telah diwarnai oleh peserta nantinya akan mereka bingkai dsengan baik dan dipajang di Galeri BNNK Bireuen dan Stakeholder.

Sementara itu Kasi P2M BNNK Bireuen, Wardiah Amd. Keb. Dalam sosialisasinya menyampaikan bahwa peran orang tua sangat penting bagi pertumbuhan, perkembangan anak.

Untuk itu , seorang ibu berkewajiban mengetahui bahaya narkoba  karena sama – sama kita ketahui bahwa Sindikat Narkoba kini sudah menyasar ke anak anak melalui penyebaran narkoba dengan bentuk makanan dan jajanan anak.

Wardiah mengajak serta menghimbau  para ibu dan orang tua yang hadir untuk menyempatkan diri menyiapkan bekal sekolah anak, sehingga anak anak di sekolah terminimalisir untuk tidak  jajan di sembarangan tempat.

Baca Juga:  Peserta MTQ Kabupaten Bireuen,Ditampung Pada Rumah Penduduk

Selain itu Pihak BNNK Bireuen juga mengajak peran aktif orang tua untuk terus memantau,mengetahui keberadaan anak berada diluar rumah serta terus mengintip  perkembangan  serta perilaku anak dan tetap mengontrol pergaulan anak sejak dini agar terhindar dari pengaruh buruk penyalahgunaan narkoba yang intinya akan mencela nama baik keluarga kasus ini yang perlu selalu diwaspadai.

Hadir dalam kegiatan tersebut selain Kasubbag Umum BNNK Bireuen, Zakaria, SKM., Kasi P2M, Wardiah, Amd. Keb., Supervisor Suzuya Bireuen dan Supervisor Amazone. (MAN)

Komentar