Disdikpora Rohul Taja Sosialisasi Pendidikan Keluarga

RokanHulu:Riaunet.com~Dalam rangka mewujudkan generasi emas tahun 2045, Dinas pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) kabupaten Rokan Hulu atas pembiayaan dari kementrian pendidikan dan kebudayaan , pos anggaran Dirjen pendidikan anak usia dini dan masyarakat , direktorat pembinaan pendidikan keluarga, menaja sosialisasi pendidikan keluarga di kabupaten Rokan Hulu.

Kegiatan ini berlangsung Selasa, 31 Juli 2018, di gedung Dharmawanita kabupaten Rokan Hulu, dengan dihadiri kasi subbid kemitraan kementrian pendidikan Adi Irawan , Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga kabupaten Rokan Hulu, Ibnu Ulya, para peserta sebanyak 206 orang yang terdiri dari koordintor pendidikan se-Rohul, Kepala SMP, SD, Pengawas, Guru TK, dan Guru kelompok bermain se-Rohul , kemudian narasumber dari dinas pendidikan kabupaten rokan hulu, Margono.

Ditajanya kegiatan ini bertujuan untuk menguatkan pemahaman masalah pendidikan keluarga kepada para peserta yang merupakan ujung tombak pendidikan di sekolah. Yang mana ayah dan ibu selaku pendidik utama anak-anaknya sejak usia dini, harus menjadi panutan yang baik bagi anaknya . Pasalnya, Suksesnya pendidikan formal diawali dengan suksesnya pendidikan informal dikeluarga dan non formal dimasyarakat.

“Untuk itu, melalui sosialisasi pendidikan keluarga ini, para peserta diminta menyampaikannya kepada masyarakat, bahwa apabila pendidikan di keluarga berhasil , maka akan berhasil pula pendidikan disekolah, dan cita-cita kita menciptakan generasi emas tahun 2045 akan terwujud. ” harap Kepala Disdikpora Rohul, Ibnu Ulya , melalui Kabid Paudni dan pedidikan informal, Hj.Zamrat.

Lebih lanjut, pendidikan keluarga ini sangat kuat pengaruhnya dengan kesuksesan suatu masyarakat. Pendidikan keluarga yang benar, akan mampu melahirkan generasi yang intelektual, religius, dan berahlak mulia. Sehingga dengan diterapkannya pendidikan keluarga dengan benar, maka tidak akan ada lagi pemberontakan pada diri anak-anak , seperti yang ditunjukkan oleh adanya anak funk. (Na)

Baca Juga:  Hari Peduli Sampah Nasional, Kodim 0103/Aceh Utara Bersihkan Sampah di Simpang Kramat

Komentar